Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Momen Foto Bareng Para Menteri Jokowi di Acara Ngunduh Mantu Kaesang

Para menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir dengan seragam yang sama dan foto bersama di acara ngunduh mantu Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Para menteri kabinet Jokowi berfoto bersama dalam pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Pura Mangkunegara, Surakarta, Minggu (11/12/2022).
Para menteri kabinet Jokowi berfoto bersama dalam pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Pura Mangkunegara, Surakarta, Minggu (11/12/2022).

Bisnis.com, JAKARTA - Kabinet Indonesia Maju, para menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir melakukan foto bersama dalam pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Solo pada hari ini.

Adapun pada Minggu (11/12/2022) pagi, pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang dan Erina melaksanakan prosesi "Ngunduh Mantu" di Pura Mangkunegara, Solo.

Kaesang dan Erina melaksanakan prosesi adat yang dimulai dari acara Pasrah Panampi Boyong Temanten, dilanjutkan dengan Gepyokan, Sungkeman, Tumplak Punjen, dan Nyebar Udik-Udik.

Usai menjalani prosesi Ngunduh Mantu di Loji Gandrung, Kaesang dan Erina menggelar acara Tasyakuran di Pura Mangkunegaran.

Kaesang, Erina dan keluarga mempelai dikirab memakai kereta kuda, dari Loji Gandrung ke Pura Mangkunegaran.

Tampak banyak sekali tamu undangan yang menghadiri Tasyakuran pernikahan Kaesang dan Erina, dan ingin bertemu, serta berjabat tangan dengan keluarga presiden.

Terlihat Kabinet Indonesia Maju, turut mengikuti sesi berfoto bersama dengan keluarga Jokowi, dengan seragam baju adat berwarna abu-abu, dengan blankon dan bawahan bermotif batik.

Para menteri dari Kabinet Indonesia Maju turut memberikan doa restu kepada kedua mempelai, Kaesang dan Erina di Pura Mangkunegaran.

Para menteri yang turut berfoto diantaranya, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan; Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Mochamad Basuki Hadimuljono; Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarim; Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto; Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan; Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno; Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas.

Adapun acara Ngunduh Mantu Kaesang dan Erina juga sempat dibocorkan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir, yang ikut mengurus kesiapan acara.

Erick Thohir mengatakan bahwa acara Ngunduh Mantu Kaesang dan Erina pada hari ini berjalan lancar, hangat dan khusyu.

"Alhamdulillah, rangkaian prosesi Ngunduh Mantu @kaesangp dan @erinagudono lancar. Mulai dari pasrah panampi boyong temanten, gepyokan, sungkeman, tumplak punjen hingga nyebar udik-udik berlangsung hangat dan khusyu," kata Erick Thohir di Instagram miliknya.

Sebelumnya, Kaesang resmi menikahi Erina disaksikan oleh petugas pencatat nikah dari Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta, Muhammad Wiyono, dan juga dihadiri oleh wali nikah, Allen Adam Rinaldu Gudono yakni kakak kandung dari Erina.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Erta Darwati
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper