Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lebaran 2022 Tanggal Berapa? Simak 8 Amalan Sunnah saat Idulfitri

Hari Raya Idulfitri menjadi momen paling bahagia bagi umat Islam. Berikut delapan amalan sunnah yang bisa diamalkan pada Hari Raya Idulfitri.
Ilustrasi - Pengungsi etnis Rohingya melaksanakan Salat Idulfitri 1439 H di tempat penampungan sementara komplek SKB Cot Gapu, Bireuen, Provinsi Aceh. Jumat (15/6)./Antara
Ilustrasi - Pengungsi etnis Rohingya melaksanakan Salat Idulfitri 1439 H di tempat penampungan sementara komplek SKB Cot Gapu, Bireuen, Provinsi Aceh. Jumat (15/6)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Umat muslim masih menunggu kapan Hari Raya Idulfitri, dan pemerintah akan memutuskannya melalui sidang isbat pada 1 Mei 2022. 

Berikut delapan amalan sunnah yang bisa diamalkan pada Hari Raya Idulfitri dikutip dari nu.or.id, Jumat (29/4/2022).

1. Melaksanakan salat id 

Muslim (baik laki-laki maupun perempuan) sangat dianjurkan melaksanakan salat id saat Hari Raya Idulfitri.

Hukum salat ini adalah sunnah muakkadah (sangat disunnahkan) sejak tahun kedua hijriah.

2. Mandi 

Sunnah untuk mandi baik bagi laki-laki atau perempuan saat Idulfitri, termasuk perempuan yang sedang haid atau nifas.

Waktunya dimulai sejak tengah malam Hari Raya sampai tenggelam matahari esok harinya. Berikut adalah niat mandinya:

Nawaitu ghusla ‘îdil fithri sunnatan lillâhi ta’âlâ 

Artinya, “Aku niat mandi Idul fitri, sunnah karena Allah”. 

3. Menghidupkan malam Idulfitri dengan beribadah 

Orang yang menghidupkan malam Idulfitri hatinya tidak akan mati saat banyak orang yang telah mati hatinya.

Ada tiga pendapat terkait cara menghidupkannya.

Pertama, kegiatan ibadah malam Idulfitri lebih dominan. Kedua, cukup dengan beribadah sesaat. Ketiga, dengan salat isya berjamaah dan bertekad salat subuh berjamaah pula.

 4. Perbanyak baca takbir 

Sunnah untuk memperbanyak membaca takbir saat Idulfitri. Waktunya dimulai sejak terbenamnya matahari 1 Syawal sampai takbiratul ihramnya Imam salat Id bagi yang berjemaah, atau takbiratul ihramnya mushalli (orang yang shalat) sendiri, bagi yang salat sendirian. 

Pendapat lain menyatakan waktunya habis saat masuk waktu salat Id yang dianjurkan, yaitu ketika matahari naik kira-kira satu tombak (+ 3,36 M), baik imam sudah melaksanakan takbiratul ihram atau tidak.

 5. Makan sebelum berangkat salat id

Sebelum berangkat untuk melaksanakan salat id, seseorang dianjurkan untuk makan terlebih dahulu. Orang yang meninggalkan anjuran ini hukumnya makruh. 

6. Membedakan rute pulang-pergi salat id

Dianjurkan rute pulang salat id untuk dibedakan dengan rute yang dilalui ketika pulang. Rute keberangkatan juga dianjurkan agar lebih panjang dari rute pulang.

Di antara faedahnya adalah supaya lebih memperoleh banyak pahala dalam perjalanan ibadah. 

7. Berhias

Umat muslim dianjurkan untuk berhias sebagai bentuk ekspresi bahagia pada hari Idulfitri.

Cara berhiasnya seperti dengan memotong kuku, mandi, mengenakan parfum, dan mengenakan pakaian terbaik, dianjurkan pakaian berwarna putih. 

8. Mengucapkan selamat 

Mengucapkan selamat Idulfitri atau tah’inah dianjurkan pada momen ini. Contohnya dengan ucapan “selamat Idulfitri 1443 H”, “taqabbalallahu minna wa minkum”, “mohon maaf lahi dan batin”, dan sebagainya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper