Bisnis.com, JAKARTA - Para pemimpin negara anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) baru saja melakukan pertemuan puncak darurat di Brussel untuk membahas perang di Ukraina akibat invasi Rusia sejak 24 Februari 2022.
Mereka mendiskusikan dan menyepakati bagaimana bersikap jika terjadi eskalasi lebih lanjut dari Rusia setelah berperang selama lebih dari sebulan.