Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Manfaat Ganjil Genap Kendaraan di Jakarta

Melalui ganjil genap, penumpukan dan kemacetan di jalanan bisa dihindari. Waktu pemberlakuan juga disesuaikan dengan pola kesibukan masyarakat di kota.
Petugas kepolisian melarang pengendara mobil berplat nomor ganjil memasuki Jalan Sudirman di kawasan Bundaran Senayan, Jakarta, Kamis (12/8/2021). Pemprov DKI Jakarta menerapkan sistem ganjil genap di delapan ruas jalan di Jakarta pada pukul 06.00-20.00 WIB untuk mengendalikan mobilitas warga mengikuti perpanjangan PPKM Level 4 hingga 16 Agustus mendatang./Antara
Petugas kepolisian melarang pengendara mobil berplat nomor ganjil memasuki Jalan Sudirman di kawasan Bundaran Senayan, Jakarta, Kamis (12/8/2021). Pemprov DKI Jakarta menerapkan sistem ganjil genap di delapan ruas jalan di Jakarta pada pukul 06.00-20.00 WIB untuk mengendalikan mobilitas warga mengikuti perpanjangan PPKM Level 4 hingga 16 Agustus mendatang./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Pemberlakuan sistem ganjil genap bukan sekadar aturan. Bukan juga hanya mengurai kemacetan, tapi masih ada lagi beberapa manfaat lainnya. 

Aturan ganjil genap yang awalnya diterapkan di Jakarta kini sudah diikuti oleh wilayah lain. Bogor ikut menerapkan ini dalam rangka menekan volume kendaraan yang akan menuju kawasan Puncak. Sementara itu, Depok dan Bandung juga akan segera menyusul pemberlakuan ganjil genap. 

Simak beberapa manfaat lain dari Kebijakan Ganjil Genap yang perlu kamu tahu, dilansir dari smartcity.jakarta.go.id, Rabu (24/11/2021):

1. Mengurangi Volume Kendaraan

Melalui ganjil genap, penumpukan dan kemacetan di jalanan bisa dihindari. Kemacetan ini biasanya terjadi ketika volume jumlah kendaraan bermotor sudah jauh melebihi kapasitas jalan pada normalnya.

Waktu pemberlakuan kebijakan juga disesuaikan dengan pola kesibukan masyarakat di kota. Jam sibuk masyarakat yakni pada pagi untuk mengantisipasi arus berangkat kerja/sekolah dan jam-jam sore hingga malam untuk penanganan arus pulang ke rumah atau tempat tinggal.

2. Sebagai Ajakan untuk Bersepeda

Mendukung masyarakat sehat, pemberlakuan ganjil genap juga diharapkan dapat menambah motivasi untuk beralih ke sepeda. Jadi, jika kamu seorang pekerja, siswa, atau mahasiswa dan jarak tempuh lumayan mudah dijangkau, budayakan bersepeda untuk pergi pulang beraktivitas.

3. Membantu Menyegarkan Udara 

Langit biru tanpa polusi akan kembali jika tidak ada antrean kendaraan di sepanjang jalan. Jadi, selain untuk mengurai kemacetan, pengurangan volume kendaraan sebagai dampak Kebijakan Ganjil Genap diharapkan dapat membantu mengurangi polusi.

4. Membatasi Pergerakan Luar Rumah Selama Pandemi

Manfaat ini mungkin baru dirasakan saat pandemi Covid-19 muncul. Salah satu cara paling efektif untuk menekan angka penularan adalah dengan mengurangi mobilitas masyarakat.

Bukan hanya sebagai langkah pembatasan pergerakan, kebijakan ini pun dapat menjadi bahan pertimbangan para pengusaha untuk menyesuaikan jadwal kerja para karyawannya. Apabila angka terakhir plat nomor kendaraan ganjil, maka Anda bisa mengusulkan kepada kantor untuk bekerja dari rumah pada tanggal genap. Begitu pula sebaliknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper