Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kekuatan Militer Indonesia Peringkat 16 Dunia, di Atas Israel dan Australia

Bercokol di posisi ke-16, kekuatan militer Indonesia berada di atas Australia dan Israel.
Sejumlah alat utama sitem persenjataan (Alutsista) berupa kendaraan tempur milik Korps Marinir TNI AL ketika mengikuti tradisi pelepasan Komandan Korps Marinir (Dankormar) di Bumi Marinir Karangpilang Surabaya, Jawa Timur, Senin (27/2)./Antara-M Risyal Hidayat
Sejumlah alat utama sitem persenjataan (Alutsista) berupa kendaraan tempur milik Korps Marinir TNI AL ketika mengikuti tradisi pelepasan Komandan Korps Marinir (Dankormar) di Bumi Marinir Karangpilang Surabaya, Jawa Timur, Senin (27/2)./Antara-M Risyal Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA - Kekuatan militer Indonesia menduduki peringkat ke-16 dari 140 negara. Hal ini berdasarkan Laporan Global Fire Power 2021.

Bercokol di posisi ke-16 Indonesia berada di atas Israel yang berada di posisi ke-20. Indonesia menduduki posisi ke-16 dengan skor PowerIndex mencapai 0,2684.

Sementara itu, Israel yang duduk di peringkat ke-20 memiliki skor PowerIndex sebesar 0,3464 dan Australia berada di peringkat 19.

Indonesia tercatat memiliki total 1.080.000 personel militer, perinciannya 400.000 personel militer aktif, 400.000 personel cadangan dan 280.000 paramiliter.

GFP juga mencatat Indonesia memiliki sejumlah alutsista seperti 458 pesawat tempur, 1 kapal tanker, 188 helikopter, 332 tank, 5 kapal selam dan sejumlah armada militer lainnya.

Sementara itu, berdasarkan data GFP, pada posisi pertama ditempati oleh Amerika Serikat dengan skor 0,0718. Kemudian, disusul Rusia di posisi kedua dengan skor 0,0791.

China dan India masing-masing berada di posisi tiga dan empat dengan skor 0,0854 dan 0,1207. Kemudian, posisi ke-5 dan ke-6 diisi oleh Jepang dan Korea dengan masing-masing skor 0,1599 dan 0,1612.

Lalu, pada posisi ke-7 dan ke-8 ada Prancis dan Inggris yang masing-masing memiliki skor 0,1681 dan 0,1997.

Di posisi ke-9 dan ke-10 ada Brasil dan Pakistan dengan skor 0,2073 dan 0,2109.

Diketahui, peringkat Global Firepower disusun melalui lebih dari 50 faktor untuk skor PowerIndex ('PwrIndx') suatu negara. Faktor-faktronya di antaranya, kategori kekuatan militer dan keuangan hingga kemampuan logistik dan geografi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper