Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengunjung Tanah Abang Membludak, Addie MS: Kita Tidak Belajar Dari India

Pasar Tanah Abang dipadati oleh pengunjung yang beramai-ramai membeli baju Lebaran untuk merayakan Idul Fitri.
Sejumlah warga memadati Blok B Pusat Grosir Pasar Tanah Abang untuk berbelanja pakaian di Jakarta Pusat, Minggu (2/5/2021). Gubernur DKI Anies Baswedan mengakui adanya lonjakan pengunjung di pusat tekstil terbesar se-Asia Tenggara tersebut./Antara
Sejumlah warga memadati Blok B Pusat Grosir Pasar Tanah Abang untuk berbelanja pakaian di Jakarta Pusat, Minggu (2/5/2021). Gubernur DKI Anies Baswedan mengakui adanya lonjakan pengunjung di pusat tekstil terbesar se-Asia Tenggara tersebut./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Kerumunan yang terjadi di Pasar Tanah Abang pada Sabtu (01/05) mendapatkan banyak sorotan dari berbagai kalangan masyarakat, salah satunya Adie MS. Musisi sekaligus Komposer terkenal Indonesia ini mengomentari kerumunan yang terjadi di Tanah Abang pada Minggu kemarin lewat akun twitternya.

Dalam akun Twitternya, Senin (3/5/2021), dia mengomentari apakah kita tidak belajar dari India mengenai penyebaran Covid yang memakan korban jiwa yang banyak.

“Ini di Tanah Abang, Jakarta...

Kita tidak belajar dr India, dimana hari ini mayat2 korban Covid bergelimpangan krn berkerumun di acara tahunan mrk dll. Apakah kita juga tetap akan nekat mudik? Setiap usai libur panjang, Covid selalu naik. Apakah kita mau ulangi lg?” Cuit Adie MS pada akun twitternya, Minggu (02/05).

Selain itu, masalah kerumunan ini membuat pihak dari Pemerintah Provinsi bergerak cepat untuk menanggulangi masalah kerumunan di masa pandemi ini.

Anies lewat akun Instagram @aniesbaswedan, Minggu (2/5/2021) malam menuliskan, bahwa pihaknya ingin roda perekonomian berputar di pasar dengan tertib. Oleh karena itu, para pedagang dipersilakan berjualan di dalam gedung yang sudah disediakan.

Kepada masyarakat yang ingin berbelanja, ujarnya, diingatkan masih banyak pasar lainnya di Jakarta, jangan memaksakan ke Tanah Abang jika sudah penuh, atau berbelanjalah di toko-toko daring yang pasti lebih aman.

Anies menyebut, 10 hari menjelang Lebaran, Pemprov DKI Jakarta berkolaborasi bersama TNI/Polri melakukan pengendalian keramaian yang terjadi di Pasar Tanah Abang. Untuk mengendalikan kerumunan di Pasar Tanah Abang sekitar 5.000 personel gabungan unsur Polri, TNI, dan Satpol PP dikerahkan untuk mengawasi pengunjung pada Minggu (2/5/2021).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper