Bisnis.com, JAKARTA — Misteri skandal Wirecard AG, yang melibatkan penggelapan uang senilai US$2 miliar dan memicu investigasi di Eropa hingga Asia, kemungkinan membutuhkan waktu lebih panjang untuk bisa terungkap dengan jelas. Hilangnya sosok kunci dalam kasus ini, Jan Marsalek, membuat penyelidikan yang dilakukan aparat seakan menemui jalan buntu.
Tiga mantan petinggi perusahaan yakni Markus Braun, Stephan von Erffa, dan Oliver Bellenhaus, hingga kini masih ditahan oleh Kepolisian Jerman. Ketiganya masih diduga punya potensi keterlibatan dalam skandal penggelapan uang di perusahaan pemroses pembayaran dan penyedia jasa keuangan itu.