Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Turki Gempa Magnitudo 7, Joe Biden Sampaikan Belasungkawa

Melalui akun twitternya, dia menyamaikan simpatinya dan berharap warga Turki kuat dan sabar menghadapi musibah itu.
Grafik hasil pencatatan seismometer/seismograf, alat pencatat besaran gempa bumi./Reuters
Grafik hasil pencatatan seismometer/seismograf, alat pencatat besaran gempa bumi./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Capres AS Joe Biden menyampaikan dukanya atas musibah gempa bumi yang terjadi di Turki semalam, Jum'at 30 Oktober 2020.

Melalui akun twitternya, dia menyamaikan simpatinya dan berharap warga Turki kuat dan sabar menghadapi musibah itu.

"Jill dan saya mengirimkan doa kami kepada orang-orang Yunani dan Turki setelah gempa bumi hari ini. Kami berterima kasih atas para penyelamat yang berani menyelamatkan orang lain, dan untuk pemerintah Yunani dan Turki mengesampingkan perbedaan mereka untuk saling mendukung.," tulisnya.

Selain Joe Biden beberapa pubik figur lannya juga menyampaikan belasungkawa mulai dari Cat Steven dan Robert Deniro.

"Berita buruk datang dari pulau #Greek di Samos dan pantai Aegean #Turki. Pikiran kami tertuju pada keluarga para korban dan semua yang terkena dampak tragedi mengerikan ini." Tulis Robert De Niro.

"Ketika angin kencang bertiup, bendera bersatu. Gempa yang melanda Turki & Yunani merupakan pengingat bahwa kita adalah satu keluarga manusia, sama-sama serasa di rumah sendiri bagi saya. Saya berdoa momen ini membawa lebih banyak kedekatan dengan negara tetangga yang indah dan kompleks ini," tulis Cat Steven.

"Hati saya tertuju kepada orang-orang #Izmir Turki yang telah dilanda gempa bumi yang merusak. Semoga Allah menyembuhkan luka mereka yang terluka dan meninggikan derajat mereka yang kehilangan nyawa. Doa kami bersama Anda, sahabat kami Turki," tulis politikus Pakistan Maryam Nawaz Sharif.

Sebelumnya diinformasikan gempa bumi yang melanda Yunani, Turki, Bulgaria hingga Makedonia Utara, selain menimbulkan tsunami, juga menewaskan empat orang dan membuat 70 orang terperangkap di reruntuhan bangunan.

Seperti dikutip dari Bloomberg, Jumat (30/10/2020), gempa bumi yang dahsyat tersebut meruntuhkan lebih dari selusin bangunan di kota pelabuhan Aegean, Izmir, Turki dan menewaskan sedikitnya empat orang. Adapun getaran gempa bumi tersebut dirasakan hingga Ibu Kota Turki yakni Istanbul.

Setidaknya 120 lainnya terluka, menurut Otoritas Manajemen Bencana dan Darurat Turki. Selain itu. Menurut laporan Anadoly Agency, 70 orang yang dilaporkan terperangkap di bawah reruntuhan di Izmir telah berhasil diselamatkan.

Pusat gempa, yang memiliki magnitudo 7,0 menurut catatan U.S. Geological Survey, bertitik di 17 kilometer dari pantai Seferihisar, Turki

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper