Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Corona 23 Oktober: 3 Provinisi Nihil Kasus Baru

Kasus konfirmasi positif Covid-19 bertambah 4.369 orang sehingga totalnya menjadi 381.910 orang pada Jumat (23/10/2020).
Ilustrasi-Tes virus Corona/Antara
Ilustrasi-Tes virus Corona/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat hanya ada tiga provinsi yang tidak mendapat tambahan kasus baru positif virus Corona, Jumat (23/10/2020).

Jumlah provinsi yang nihil kasus baru pada hari ini menurun jika dibandingkan hari sebelumnya, Kamis (22/10/2020) yaitu ada 4 provinsi tanpa penambahan kasus baru positif virus Corona (Covid-19).

Provinsi tanpa kasus baru hari ini adalah Bangka Belitung, Sulawesi Barat, dan Gorontalo. Satu hari sebelumnya, provinsi tanpa kasus baru adalah Kalimantan Tengah, Kepulauan Riau, Maluku, dan Sulawesi Barat.

Sementara itu, untuk penambahan kasus di bawah sepuluh ada dua provinsi yakni Kalimantan Utara (9 kasus) dan Maluku Utara (7 kasus). Secara total penambahan kasus baru secara nasional di 34 provinsi sebanyak 4.369 kasus.

Adapun, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat penambahan 4.369 kasus baru konfirmasi positif virus Corona pada Jumat (23/10/2020) sehingga totalnya menjadi 381.910 orang.

Berdasarkan laporan harian yang dirilis Satgas Penanganan Covid-19, pada hari ini kasus sembuh bertambah 4.094 orang sehingga totalnya menjadi 305.100 orang. Kasus meninggal akibat Covid-19 bertambah 118 orang sehingga totalnya menjadi 13.077 orang.

Satgas mencatat sebanyak 161.763 orang berstatus suspek yang tersebar di 34 provinsi. Angka itu lebih rendah jika dibandingkan jumlah kasus suspek pada hari sebelumnya, Kamis (22/10/2020) yaitu 164.346 orang.

Sebelumnya Satgas Covid-19 melaporkan sejumlah daerah telah menurunkan risiko Covid-19, sehingga tak lagi berada di zona merah atau risiko tinggi. Namun, masyarakat diminta tidak lengah, karena di zona manapun belum sepenuhnya aman karena penularan Covid-19 masih terus terjadi.

"Target penanganan Covid-19 ini adalah seluruh wilayah dapat menjadi zona hijau, artinya tidak ada kasus baru di wilayah tersebut selama empat pekan berturut-turut dan kesembuhannya mencapai 100 persen," ujar Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito.

Dari 94 kabupaten/kota itu terdapat beberapa provinsi yang memiliki daerahnya cukup banyak masuk kedalam kategori tanpa perubahan selama enam pekan berturut-turut. Di antaranya Sumatra Utara sebanyak 12 kabupaten/kota, Jawa Tengah 11 kabupaten/kota, dan Jawa Timur 11 kabupaten/kota.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper