Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Setelah Diguncang Gempa, Taiwan Bersiap Menghadapi Badai Topan Besar

Setelah dilanda gempa 6 skala richter, Taiwan kini harus bersiap menghadapi badai topan yang diperkirakan akan terjadi hari ini, Kamis (8/8/2019).
Topan Meranti melanda Kaohsiung, Taiwan, Rabu (14/9/2016)./Reuters
Topan Meranti melanda Kaohsiung, Taiwan, Rabu (14/9/2016)./Reuters

Bisnis.com, BANDUNG - Setelah dilanda gempa 6 skala richter, Taiwan kini harus bersiap menghadapi badai topan yang diperkirakan akan terjadi hari ini, Kamis (8/8/2019).

Topan yang bernama Lekima ini berisiko menyebabkan tanah longsor dan kenaikan air laut.

Topan Lekima ini merupakan topan dengan level terkuat menurut biro cuaca Taiwan. Badai ini diperkirakan tiba di pesisir timur laut Taiwan hari ini dengan kecepatan 15 km per jam. Lekima memiliki kecepatan angin maksimum 227 km per jam.

Biro cuaca Taiwan harus memberikan peringatan angin kencang dan hujan untuk sebagian besar kota Taipei, kota pelabuhan Keelung dan beberapa wilayah di bagian utara. Biro tersebut juga memperingatkan para pelaut untuk menghindari pesisir selatan dan timur Taiwan.

Sebelum adanya peringatan topan, Taiwan mengalami gempa bumi berkekuatan 6 skala richter yang mengakibatkan pemadaman listrik hingga 10.000 bangunan dan menewaskan satu wanita akibat tertimpa lemari.

"Gempa bumi menghantam ketika kami melakukan persiapan topan adalah kejadian yang langka," ungkap perdana menteri Su Tseng-chang dalam rapat tanggap darurat.

Pemerintah menegaskan agar semua pihak terkait untuk tetap waspada akan terjadinya badai topan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hadijah Alaydrus
Editor : Akhirul Anwar

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper