Bisnis.com, JAKARTA — Dahnil Anzar Simanjuntak memenuhi panggilan pihak kepolisian sebagai saksi dugaan penyelewengan dana acara Apel dan Kemah Kebangsaan Pemuda Islam Indonesia yang dibiayai oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Dahnil yang kini merupakan Juru Bicara TKN Prabowo-Sandiaga ini akan dipanggil dengan kapasitasnya sebagai Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah.
Selain Dahnil, Ahmad Fanani sebagai Pimpinan Pusat PP Pemuda Muhammadiyah sekaligus Ketua Panitia acara tersebut juga terlihat memenuhi panggilan dari Subdit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya.
"Yang jelas mau diperiksa terkait kegiatan yang diinisiasi oleh kemenpora," ujar Dahnil pada Jumat (23/11/2018) sembari berjalan menuju ruang pemeriksaan.
Keduanya akan dimintai keterangan terkait acara Apel dan Kemah Kebangsaan Pemuda Islam Indonesia yang diselenggarakan pada Desember 2017 di Pelataran Candi Prambanan, Jawa Tengah.
"Kegiatan itu diinisiasi Kemenpora melibatkan GP [Gerakan Pemuda] Ansor dan Pemuda Muhammadiyah," tambah Dahnil.
Sebelumnya, pihak kepolisian menilai acara yang dihadiri kurang lebih 20 ribu anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) NU dan Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda (Kokam) Muhammadiyah ini memiliki unsur merugikan negara lewat dana hibah APBN Kemenpora.
Kini keduanya sedang menjalani pemeriksaan di Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dengan status saksi. Pihak kepolisian menyatakan telah membawa kasus ini ke tingkat penyidikan.