Bisnis.com, JAKARTA -- Kementerian Dalam Negeri menyatakan sejumlah pemerintah daerah sudah mulai menyalurkan bantuan bagi korban terdampak bencana gempa bumi dan tsunami di Sulawesi Tengah.
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengatakan pihaknya sudah mengirim radiogram terkait imbauan untuk mengirimkan bantuan ke Sulawesi Tengah (Sulteng).
"Semua saya kirim radiogram pada Sulteng dan semua daerah memastikan segera anggarkan dana bencana sehingga ada payung hukum," ujarnya seusai menghadiri pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatra Selatan (Sumsel) Herman Deru-Mawardi Yahya serta Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor-Hadi Mulyadi di Jakarta, Senin (1/10/2018).
Hingga saat ini, sejumlah provinsi yang sudah mengirim bantuannya ke Sulteng antara lain Gorontalo, Jawa Timur (Jatim), Sulawesi Selatan (Sulsel), dan DI Yogyakarta.
"Kami buat radiogram bisa buat pos tanggap darurat yang punya daerah. Yang punya tenda kirim, punya makanan kirim, untuk bisa bantu teman-teman kita. Sama seperti apa yang saya lakukan di Lombok itu," tambah Tjahjo.
Sementara itu, Gubernur Kaltim Isran Noor mengungkapkan pihaknya sudah menginstruksikan pengiriman bantuan ke Sulteng.
"Kami sudah mengirim hari ini, sore ini berangkat, dipimpin oleh salah satu asisten. [Bantuannya] Macam-macam, ada bantuan pertolongan untuk pakaian, makanan, dan shelter, tenda. Hari ini dikirim, sore berangkat ke Palu melalui kapal," terangnya.