Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PILPRES 2019: Demokrat DKI Dukung Prabowo-AHY

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat DKI Jakarta mendukung Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY sebagai pasangan yang maju dalam pemilihan presiden 2019.
Prabowo Subianto/Istimewa
Prabowo Subianto/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat DKI Jakarta mendukung Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY sebagai pasangan yang maju dalam pemilihan presiden 2019.

Ketika dikonfirmasi, Wakil Ketua DPD Partai Demokrat DKI, Taufiqurrahman membenarkan hal ini.

"Benar (ada keputusan itu)," kata Taufiqurrahman, Senin (23/7/2018).

Keputusan dukungan tersebut tertuang dalam sebuah surat rekomendasi hasil Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) DPD Partai Demokrat DKI Jakarta yang digelar di Jakarta pada Senin (23/7/2018). Diketahui bahwa pertemuan tersebut berlangsung tertutup.

Dalam surat rekomendasi, keputusan rapat tersebut ditandatangani lima orang pimpinan DPD Partai Demokrat DKI Jakarta. Kelimanya adalah Taufiqurrahman, Misan Syamsuri, Vike Verry Ponto, Didi Mawardi dan Mujiyono.

Surat rekomendasi tersebut juga tertulis bahwa DPD Partai Demokrat DKI merekomendasikan agar Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat berkoalisi dengan beberapa partai, yakni Partai Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional.

"Namun, sebagai catatan, calon wakil presiden wajib untuk Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY," seperti tertulis dalam surat rekomendasi tersebut.

Selain itu, dalam surat rekomendasi tersebut juga tertulis bahwa meski Partai Demokrat berkoalisi dengan Partai Gerindra, calon presiden yang wajib didukung tak mesti harus PrabowoSubianto.

Demokrat, seperti dikutip dalam surat itu, bisa mendukung calon presiden yang lain dalam koalisi.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper