Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

24 Unit Pesawat F-16 C/D Resmi Perkuat Alutsista TNI AU

Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) resmi menerima 24 unit pesawat tempur F-16 C/D dari AS.
Sejumlah pesawat latih dan jet tempur terparkir di Terminal Selatan seusai terbang mengikuti gladi bersih Upacara Peringatan ke-71 Hari TNI AU tahun 2017 di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (7/4)./Antara-Widodo S. Jusuf
Sejumlah pesawat latih dan jet tempur terparkir di Terminal Selatan seusai terbang mengikuti gladi bersih Upacara Peringatan ke-71 Hari TNI AU tahun 2017 di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (7/4)./Antara-Widodo S. Jusuf

Bisnis.com, JAKARTA -- Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) resmi menerima 24 unit pesawat tempur F-16 C/D dari AS.

Pesawat F-16 C/D tersebut merupakan pesawat modern berteknologi canggih yang diharapkan dapat meningkatkan kesiapan TNI AU dalam mengawal kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Sebanyak 16 unit pesawat F-16 tersebut akan ditempatkan di Skuadron Udara 16 Lanud Pekanbaru, sedangkan 8 unit lainnya di Skuadron Udata 3 Lanud Iswahyudi.

Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu mengatakan penyerahan pesawat F-16 C/D merupakan bagian integral dari perwujudan gelar pertahanan negara smart power guna menghadapi berbagai dimensi ancaman nyata dan belum nyata yang berpotensi mengganggu stabilitas keamanan NKRI.

“Pesawat F-16 C/D ini juga merupakan pesawat modern berteknologi canggih, sehingga kehadirannya juga diharapkan dapat memperkuat kemampuan jajaran TNI AU yang memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga kedaulatan dan kewibawaan NKRI”, tambahnya di Madiun, dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis, Rabu (28/2/2018).

Menhan juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada AS atas kerja sama yang telah terjalin dengan baik melalui program Program Management Office (PMO) sehingga pengiriman 24 unit pesawat F-16 C/D dapat berjalan baik. Kerja sama ini disebut sebagai wujud konkret komitmen kemitraan strategis Indonesia dan AS yang perlu terus dipelihara serta ditingkatkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper