Kabar24.com, JAKARTA — Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (Aman) mengusung Abdon Nababan sebagai bakal calon gubernur Sumatra Utara pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2018.
Abdon Nababan merupakan Sekretaris Jenderal AMAN periode 2012—2017 yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua AMAN. Keputusan mengusung Abdon dilakukan dalam Musyawah Wilayah AMAN Tano Batak II yang berlangsung pada 10—11 Mei 2017.
Maradona Simanjuntak, Pimpinan Sidang Muswil II mengatakan bahwa Muswil ini telah menghasilkan program kerja untuk lima tahun ke depan.
Salah satu resolusi yakni menentukan sikap politiknya dengan merekomendasikan kader terbaiknya saudara Abdon Nababan untuk maju dan ikut bertarung di Pilkada Sumatra Utara pada 2018.
Dalam Muswil itu, Abdon meminta dewan AMAN wilayah untuk menjaga gerak langkah AMAN Tano Batak agar benar-benar hadir di Tano Batak. Secara simbolis dia menyerahkan bendera merah putih untuk dijaga kepada Maradona Simanjuntak sebagai Ketua Dewan Aman Wilayah terpilih.
Selanjutnya Abdon juga menyerahkan bendera AMAN kepada Ketua terpilih AMAN Tano Batak yang baru Roganda Simanjuntak. Komunitas masyarakat adat Tano Batak kemudian memberikan ulos kepada Abdon Nababan untuk mewakili masyarakat adat menjadi Calon Gubernur Sumut pada Pilkada 2018.