Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI : Penggunaan e-Money di Sulsel Masih Terbatas

Penggunaan uang elektronik di Sulawesi Selatan masih terkonsentrasi di Makassar dengan kecenderungan pertumbuhan relatif terbatas.

Kabar24.com, SELAYAR - Penggunaan uang elektronik di Sulawesi Selatan masih terkonsentrasi di Makassar dengan kecenderungan pertumbuhan relatif terbatas.

Wiwiek S. Widayat, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulsel, mengatakan nilai transaksi uang elektronik di daerah ini juga terbilang kecil sehingga secara kumulatif tidak banyak mengalami perkembangan secara signifikan.

"Volumenya memang ada peningkatan cukup baik, tetapi besaran transaksinya sangat kecil sangat jauh dibandingkan dengan nilai transaksi secara kumulatif," katanya di sela-sela sosialisasi kas keliling BI di Selayar, Sulsel, Jumat (16/12/2016).

Sebagai gambaran, lanjut Wiwiek, besaran pertumbuhan uang elektronik di Sulsel tertahan pada angka 20% atau sekitar Rp2 miliar secara kuartalan.

Dengan kondisi tersebut, bank sentral menggencarkan penyediaan layanan keuangan digital atau LKD yang mana telah mulai diimplementasikan secara masif pada pondok pesantren di Sulsel.

Selain itu, kata Wiwiek, pihaknya juga terus mendorong perbankan memperbanyak produk uang elektronik kepada masyarakat yang bisa dimanfaatkan pada seluruh segmen untuk transaksi.

"Masyarakat juga perlu edukasi komprehensif, agar bisa membedakan mana uang elektronik dan gerakan transaksi non tunai, untuk non tunai pada dasarnya yakni RTGS dan Kliring," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Amri Nur Rahmat
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper