Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

APEC 2016: Soal Perdagangan Bebas Asia Pasifik, RI Usung Tema Konektivitas & Kesetaraan

Indonesia mengusung "Resilient, Inclcusive and Innovative, Connected, and Equitable (RICE)" yaitu prinsip ketahanan, inklusif, inovatif, konektivitas, dan penyetaraan untuk mengimplementasikan perdagangan bebas di kawasan Asia-Pasifik
Wakil Presiden Jusuf Kalla (depan, keempat kanan) berpose bersama pemimpin negara anggota Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC), di sela-sela KTT APEC di Lima, Peru, Minggu (20/11/2016)./.Reuters-Mariana Bazo
Wakil Presiden Jusuf Kalla (depan, keempat kanan) berpose bersama pemimpin negara anggota Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC), di sela-sela KTT APEC di Lima, Peru, Minggu (20/11/2016)./.Reuters-Mariana Bazo

Bisnis.com, JAKARTA- Indonesia mengusung "Resilient, Inclcusive and Innovative, Connected, and Equitable (RICE)" yaitu prinsip ketahanan, inklusif, inovatif, konektivitas, dan penyetaraan untuk mengimplementasikan perdagangan bebas di kawasan Asia-Pasifik.

"Implementasi perdagangan bebas sebagaimana dicita-citakan para deklarator APEC di Bogor (Bogor Goals), kami terus berupaya menjaga kemitraan melalui prinsip-prinsip RICE'," kata Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam sesi retreat I pemimpin Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) di Lim, Peru, Minggu atau Senin pagi WIB seperti dikutip Antara.

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh 21 pemimpin ekonomi APEC itu, dia menjelaskan bahwa meskipun mengalami tantangan perekonomian yang sulit, Indonesia terus berupaya untuk bisa mencapai "Bogor Goals" yang telah disepakati pada 22 tahun silam.

Menurut Wapres, Indonesia telah memulai beberapa program liberalisasi dan terus berubah dalam beberapa dasawarsa sehingga sekarang bisa menurunkan bea masuk untuk negara-negara sekawasan.

"Bahkan sekarang Indonesia berubah menjadi 10 negara paling mudah dalam menjalankan usaha, demikian menurut Laporan Bank Dunia", ucap Wapres JK.

Menurut survei UNCTAD yaitu Konferensi PBB mengenai Perdagangan dan Pembangunan, pada 2016 Indonesia menempati rangking ke-9 negara yang paling menarik bagi para investor. Hal itu merupakan suatu kemajuan karena pada 2014, Indonesia berada dalam peringkat ke-14.

Wapres juga mengemukakan tiga hal utama dalam mengatasi lambannya pertumbuhan ekonomi dan meningkatnya proteksionisme global.

"Yang pertama, perdagangan dan investasi bebas harus ditingkatkan dan integrasi ekonomi secara komperehensif yang membutuhkan konsultasi dan koordinasi antara legislatif, eksekutif, dan elemen masyarakat, baik di tingkat nasional maupun regional," ujarnya.

Kedua, lanjut Wapres, dibutuhkan kesempatan yang sama dan persaingan yang sehat untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Dan ketiga, melibatkan para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), petani, nelayan, pekerja tidak terampil, dan pengusaha lokal dalam proses perdagangan dan investasi bebas di kawasan.

Selain itu, menurut Wapres, APEC juga harus memperhatikan negara-negara berkembang yang 70-90 persen penduduk miskinnya tinggal di wilayah perdesaan.

"Pembangunan wilayah perdesaan sangat penting dalam upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi di kawasan," kata Jusuf Kalla.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper