Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BPS: Kota Pontianak Alami Deflasi 0,36%

Badan Pusat Statistik Kalimantan Barat mencatat pada Oktober 2016 Kota Pontianak mengalami deflasi sebesar 0,36% dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 133,46.
Istana Qadriyah, salah satu icon Kota Pontianak./Mia Chitra Dinisari
Istana Qadriyah, salah satu icon Kota Pontianak./Mia Chitra Dinisari

Bisnis.com, PONTIANAK -  Badan Pusat Statistik Kalimantan Barat mencatat pada Oktober 2016 Kota Pontianak mengalami deflasi sebesar 0,36% dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 133,46.

"Dilihat sejak  2014 hingga 2016, setiap  Oktober Kota Pontianak mengalami pola yang sama yakni deflasi," ujar Kepala BPS Kalbar Pitono, di Pontianak, Rabu (2/11/2016).

Pitono mengatakan deflasi Oktober terjadi lantaran adanya penurunan indeks tiga kelompok pengeluaran dan kenaikan indeks pada empat kelompok pengeluaran.

"Penurunan kelompok pengeluaran yang tajam terjadi pada kelompok bahan makanan sebesar minus (-) 2,42%. Adapun untuk kelompok pengeluaran yakni perumahan, air, listrik gas dan bahan bakar 1,30%," ujarnya pula.

Sementara itu dilihat dari komoditas yang mengalami kenaikan harga, di antaranya tukang bukan mandor, tarif listrik, tomat dan lain- lainnya. Sedangkan komoditas yang mengalami penurunan, seperti daging ayam ras, kembung, dan lainnya.

"Bulan Oktober secara umum harga terkendali. Kami harapkan bulan ini harga tetap terkendali juga," kata dia.

Inflasi tahun kalender Oktober 2016 di Kota Pontianak sebesar 2,85%, dan tingkat inflasi tahun ke tahun sebesar 3,70%.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Sumber : ANTARA
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper