Kabar24.com, GORONTALO--Setelah sebelumnya merendam empat kecamatan di Kabupaten Gorontalo, banjir kini meluas hingga merendam sembilan kecamatan diwilayah tersebut, Rabu.
Daerah yang terendam banjir diantara, Kecamatan Limboto, Limboto Barat, Tolangohula, Tibawa, Asparaga, Bilato, Dungaliyo, Tilango dan Boliyohuto.
Banjir terjadi akibat hujan deras yang melanda daerah tersebut sejak Selasa (25/10) kemarin, sehingga mengakibatkan tiga sungai meluap, yaitu sungai Marisa, Sungai Bionga dan Sungai Moloopu.
Sekretaris Badan Penanggunaan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gorontalo mengatakan, banjir menggenangi 20 desa dan terjadi juga bencana longsor di dua desa.
"Dua desa yang terjadi longsor yaitu, Desa Malahu di Kecamantan Limboto dan Desa Tamaila di Kecamatan Tolangohula," jelasnya.
Sedangkan penanganan yang dilakukan oleh BPBD Kabupaten Gorontalo yaitu melakukan evakuasi disejumlah tempat yang terdampak banjir dengan melibatkan tim gabungan dari Basarnas, TNI, Polri dan juga Tagana.
Safwan Bano, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Gorontalo, Rabu mengatakan, pihaknya mendata terdapat 4.296 jiwa yang menjadi korban banjir yang tersebar di sembilan kecamatan.
"Saat ini kami telah menyiapkan dapur umum di posko banjir yang terdapat di gedung Kasmat Lahay, Limboto, dan juga menyalurkan bantuan logistik kepada korban bancana banjir" kata Safwan.
Hujan deras yang melanda Kabupaten Gorontalo sejak Selasa (25/10) siang hingga sore hari menyebabkan empat Kecamatan di Kabupaten Gorontalo terendam banjir hingga lutut orang dewasa.
Banjir Gorontalo Rendam 9 Kecamatan
Setelah sebelumnya merendam empat kecamatan di Kabupaten Gorontalo, banjir kini meluas hingga merendam sembilan kecamatan diwilayah tersebut, Rabu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

24 detik yang lalu
IDX Takes Steps to Reinforce Capital Market Stability

1 jam yang lalu
BlackRock Eyes BUMI Shares in 2025
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

31 menit yang lalu
Deretan Fakta Menarik Paus Leo XIV, Paus Pertama Asal Amerika Serikat

45 menit yang lalu
Ini Alasan Jokowi Absen Serahkan Ijazah ke Bareskrim

1 jam yang lalu
Membaca Pandangan Politik dan Isu Sosial Paus Leo XIV

1 jam yang lalu
Pengacara ungkap Tujuan Serahkan Ijazah Asli Jokowi ke Polisi
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
