Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Buku Indonesia Dipamerkan di Frankfurt Book Fair 2016

Indonesia kembali akan memamerkan buku-buku karya anak bangsa di pameran buku dunia Frankfurt Book Fair (FBF) 2016 setelah setahun sebelumnya menjadi tamu kehormatan di ajang tersebut.
Frankfurt Book Fair/theguardian.com
Frankfurt Book Fair/theguardian.com

Kabar24.com, JAKARTA - Indonesia kembali akan memamerkan buku-buku karya anak bangsa di pameran buku dunia Frankfurt Book Fair (FBF) 2016 setelah setahun sebelumnya menjadi tamu kehormatan di ajang tersebut.

"Karya buku Indonesia kini sudah dikenal penerbit dunia lebih luas lagi setelah kita jadi tamu kehormatan FBF 2015. Kini kita diundang lagi di tahun ini," kata Ketua Komite Buku Nasional, Laura Prinsloo, di Jakarta, Kamis (29/9/2016).

Dia mengatakan, Indonesia akan memamerkan sekitar 300 judul buku yang dipilih tim kurator independen. Buku-buku karya anak bangsa akan mentas pada 18 hingga 23 Oktober 2016.

Sejumlah karya penulis Indonesia, kata dia, akan mewarnai etalase pameran Indonesia. Beberapa nama itu seperti Laksmi Pamuntjak, Eka Kurniawan, dan Seno Gumira Ajidarma.

Menurut Laura, diundangnya Indonesia untuk kembali berpartisipasi dalam FBF tidak lepas dari prestasi dalam partisipasi di ajang yang sama tahun 2015.

Meski tidak menjadi tamu kehormatan sebagaimana tahun sebelumnya, kata dia, Indonesia tetap berkesempatan untuk memajang sejumlah buku karya anak bangsa yang sudah dikenal dan diminati penerbit mancanegara.

Setidaknya, kata Laura, kualitas karya penulis buku Indonesia telah dikenal luas sejak tim Indonesia jadi tamu kehormatan FBF 2015 dan karyanya terpajang di gerai utama pameran.

"Memang tidak mudah untuk menjadi tamu kehormatan. Tapi, kita beruntung pernah berkesempatan jadi guest of honour karena dengan begitu penulis kita makin dikenali dan karyanya menjadi dilirik penerbit dunia," kata dia.

Pada FBF 2014, sebanyak 60 hak cipta buku Indonesia dibeli penerbit mancanegara. Pada 2015, hak cipta yang dibeli meningkat dua kali lipat karena Indonesia menjadi tamu kehormatan.

Laura mengatakan, FBF memiliki posisi strategis dalam mempromosikan buku karya penulis Indonesia. Untuk itu, dia sangat bersyukur Indonesia kembali diundang di ajang pameran kelas dunia tersebut. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper