Kabar24.com, JAKARTA—Pemerintah Iran mengajak Pemerintah Indonesia untuk mengembangkan pendidikan agama melalui lembaga pendidikan tinggi dan pesantren.
Lukman Hakim Saifuddin, Menteri Agama, mengatakan perlu kerja sama yang baik dalam pengembangan pendidikan agama secara global. Kerja sama tersebut juga diharapkan dapat menyamakan pandangan mengenai Islam.
“Pengembangan pendidikan agama sejalan dengan upaya Kementerian Agama mengembangkan Mahad Aly sebagai salah satu lembaga pendidikan tinggi keagamaan di pesantren,” katanya, Jumat (3/6).
Ajakan kerja sama pengembangan pendidikan agama disampaikan Kepala Hubungan Internasional Hauzah Ilmiyah Clom Muhammad Hasan Zaini saat mengunjungi Kementerian Agama bersama Imam Besar Mahzab Syafii Iran Abdul Baist Qitali, dan Duta Besar Iran untuk Indonesia Muhammadi, serta pimpinan lembaga pendidikan tinggi negara tersebut.
Lukman juga menyampaikan akan membentuk tim untuk menjalin kerja sama di bidang pendidikan dengan Iran. Tim tersebut nantinya akan fokus membangun kerja sama untuk jenjang doktoral.
Pemerintah Indonsia sendiri akan memanfaatkan ajakan kerja sama dengan Iran, karena negara tersebut memiliki peran penting dalam pembangunan peradaban dunia.
Iran Ajak RI Kembangkan Pendidikan Agama
Pemerintah Iran mengajak Pemerintah Indonesia untuk mengembangkan pendidikan agama melalui lembaga pendidikan tinggi dan pesantren.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Lili Sunardi
Editor : Rustam Agus
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
3 menit yang lalu