Kabar24.com, JAKARTA--Wakil Presiden Jusuf Kalla berpotensi batal menghadiri acara penutupan Musyarawah Nasional Luar Biasa Partai Golongan Karya di Nusa Dua, Bali, pada Selasa(17/5/2016).
Husain Abdullah, Juru Bicara Wakil Presiden mengatakan, semula Wapres dijadwalkan menghadiri acara penutupan Munaslub Golkar pada Senin (16/5/2016) malam.
Namun, jadwal penutupan tersebut masih belum jelas karena proses pemilihan pimpinan partai masih berlangsung.
Mengamati dinamika yang ada, sambungnya, penutupan Munaslub Golkar kemungkinan baru berlangsung pada Selasa(17/5/2016). Sementara itu, di saat bersamaan Wapres telah dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke Bojonegoro.
"Pemilihan mungkin baru berlangsung pada [Senin] malam hari, bahkan dini hari. Kalau besok [Selasa] pagi Wapres sudah ada jadwal kunjungan kerja ke Bojonegoro,"sebutnya melalui pesan singkat kepada Bisnis, Senin(16/5/2016).
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo hadir dan memberikan pidato pada acara pembukaan Munaslub Golkar, Sabtu (14/5/2016), sebelum dirinya bertolak ke Korea Selatan untuk melakukan kunjungan kerja.