Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

World Zakat Forum Akan Bahas Fikih Zakat di Kuala Lumpur

World Zakat Forum (WZF) yang beranggotakan 40 lembaga dari 16 negara akan mengadakan konfrensi internasional untuk membahas tentang Fikih Zakat di Hotel Sanway Putra Kuala Lumpur, pada 25-26 November.

Kabar24.com, JAKARTA – World Zakat Forum (WZF) yang beranggotakan 40 lembaga dari 16 negara akan mengadakan konferensi internasional untuk membahas tentang Fikih Zakat di Hotel Sanway Putra Kuala Lumpur, Malaysia, pada 25-26 November.

Sekretaris Jenderal WZF  yang juga Presdir Dompet Dhuafa Achmad Juwani mengatakan konferensi tersebut bertujuan untuk membuat kesepahaman baru dalam fikih zakat.

“Kita perlu meng-update perkembangan terbaru terkait fikih di bidang zakat,” kata Achmad, Kamis (19/11/2015).

Pada konferensi tersebut, katanya, banyak masalah yang akan diangkat terkait pengelolaan zakat dari sudut pandang fikih (hukum).

Contoh, tentang distribusi zakat yang apakah boleh zakat didistribusikan ke negara lain, karena ada beberapa negara yang melaksanakan zakat didistribusikan ke negara tempat zakat dikumpulkan.

“Kita ingin melihat pandangan para ahli fikih, boleh tidak zakat didistribusikan ke negara lain, untuk membantu orang miskin di sana,” katanya.

Topik lain yang akan dibahas yaitu tentang besaran dana amil atau hak yang boleh diambil oleh pengelola zakat.

WZF merupakan asosiasi lembaga amal dan para pakar amal dari seluruh dunia yang lahirpada 2010 yang beranggotakan 40 lembaga dari 16 negara.   


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Reni Efita
Editor : Rustam Agus

Topik

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper