Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DINAMIKA ASEAN: Wapres JK Janji Tingkatkan Kerja Sama Perbatasan Perairan

Wakil Presiden Jusuf Kalla berjanji meningkatkan kerja sama perbatasan dengan negara tetangga untuk mencegah perompakan kapal bermuatan di wilayah perairan.
Wapres Jusuf Kalla. / Antara
Wapres Jusuf Kalla. / Antara

Bisnis.com, JAKARTA—Wakil Presiden Jusuf Kalla berjanji meningkatkan kerja sama perbatasan dengan negara tetangga untuk mencegah perompakan kapal bermuatan di wilayah perairan.

Pernyataan tersebut diungkapkan menanggapi adanya perompakan kapal yang terjadi di perairan perbatasan antara Indonesia dan Malaysia pada Sabtu(8/8/2015).

“Ya itulah antara lain pentingnya kerja sama ASEAN ini sehingga perbatasan juga bisa kita adakan patroli bersama di daerah-daerah, Selat Malaka, apapun yang berbatasan dengan banyak negara,”ujarnya usai menghadiri peringatan 48 Tahun Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) di Sekretariat ASEAN, Senin(10/8/2015).

Menurut dia, cara paling efektif mencegah terjadinya perompakan kapal atau bentuk kejahatan lain di wilayah perairan adalah melakukan patroli bersama negara perbatasan.

Dalam pemberitaan Antara disebutkan, kapal yang mengangkut 2.900 ton minyak mentah berbendera Singapura, MT Joaqim dirompak pada Sabtu (8/8/2015) lalu. Para pelaku diketahui membawa senjata tajam dalam aksinya.

Dalam aksinya, perompak menguras isi muatan minyak mentah di perairan sebelah utara Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau. Satu dari delapan anak buah kapal mengalami luka berat akibat disiksa oleh perompak kapal di Selat Malaka.

Kapal baru bisa ditemukan satu hari berikutnya setelah Lanal Dumai dan Agensi Penguatkuasaan Maritim Malaysia (APMM) melakukan pencarian bersama. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lavinda

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper