Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

H+1 Lebaran, Alun-Alun Bandung Dipadati Warga

Kawasan Alun-alun Masjid Raya Bandung Propinsi Jawa Barat menjadi tempat favorit warga Bandung dan para pendatang untuk menghabiskan libur Lebaran.
Alun-alun Kota Bandung/pkskotabandung.com
Alun-alun Kota Bandung/pkskotabandung.com

Bisnis.com, BANDUNG - Kawasan Alun-alun Masjid Raya Bandung Propinsi Jawa Barat menjadi tempat favorit warga Bandung dan para pendatang untuk menghabiskan libur Lebaran.

Menurut pantauan Bisnis.com, hingga pukul 20.20 wib, kawasan alun-alun semakin ramai dipenuhi warga yang datang dari berbagai daerah.

Terlihat warga menghabiskan waktu untuk duduk-duduk dan bersantai di rumput sintetis Alun-alun Bandung. Selain itu, banyak warga yang membawa anak-anaknya untuk bermain ke tempat ini.

Terdapat pula pedagang makanan dan mainan yang mencari peruntungan berjualan di kawasan Alun-alun yang ramai didatangi warga.

Kawasan Jalan Asia-Afrika juga dipadati warga yang ingin berfoto dengan berbagai dekorasi yang mempercantik kawasan ini.

Petugas keamanan juga terlihat berjaga di beberapa titik di kawasan ini. Hingga H+1 terdapat beberapa arus jalan yang dialihkan  salah satunya dari arah Simpang Lima menuju jalan Asia-Afrika.

Kawasan Alun-alun Bandung menjadi ikon dan magnet wisata gratis bagi warga. Tidak hanya warga Bandung, banyak orang dari luar daerah juga mendatangi tempat ini. (K5)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Abdalah Gifar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper