Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KCU BCA Kuta Bali Terbakar, Kerugian Sekitar Rp2 Miliar

Kantor Cabang Utama Bank Central Asia atau BCA Kuta di Jalan Raya Kuta Bali terbakar.
KCU BCA Kuta Bali Terbakar/istimewa
KCU BCA Kuta Bali Terbakar/istimewa

Kabar24.com, DENPASAR-- Kantor Cabang Utama (KCU) Bank Central Asia (BCA) Kuta di Jalan Raya Kuta Bali terbakar.

SIMAK: MASJID DIBAKAR DI TOLIKARA: PGLII Lakukan Pembenahan Internal

Akibat kebakaran itu,  gedung yang terdiri dari dua lantai itu hangus. Meski demikian, tak ada korban jiwa. Kerugian ditaksir mencapai Rp2 miliar.

BACA JUGA: Misteri Objek Wisata Pulau Kemaro

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari petugas pemadam kebakaran (PMK) Badung, api melalap lantai 2 dan 3 kantor yang meliputi ruangan Kepala Cabang,  Valas, Analis kredit, prioritas, wakil pemasaran/kredit, operator, marketing, brankas, audit, ruang umum dan rapat.

SIMAK: INFO MUDIK: H+1 Lebaran, Belum Terlihat Arus Balik

Komandan Regu PMK Badung Selatan Wayan Switra menuturkan, pihaknya mendapatkan laporan kebakaran sekitar pukul 05.30 WITA, Sabtu (18/7/2015).

Kobaran api dari lantai 2 dan merembet ke lantai lain. Butuh waktu sekitar dua jam untuk petugas pemadam memadamkan api. Total ada 13 mobil PMK yang dikerahkan untuk memadamkan api di kantor cabang salah satu bank swasta beraset besar tersebut.

Petugas sempat kewalahan memadamkan api, karena hidrant air yang berada di kantor tersebut padam. Selain itu, hembusan angin cukup kencang sehingga menambah kendala bagi petugas.

"Sekitar pukul 12.00 tadi sudah selesai karena harus dilakukan proses pembasahan supaya tidak ada percikan api," jelasnya.

Informasi yang diperoleh Bisnis, Polsek Kuta saat ini tengah meminta keterangan dari satpam yang bertugas menjaga gedung tersebut. Pasalnya, kantor bank ini tutup sejak Rabu (15/7/2015), sehingga dipastikan tidak ada aktivitas di dalam gedung.

Kapolsek Kuta Kompol Ida Bagus Deddy Januartha menyatakan pihaknya belum mengetahui pemicu kebakaran karena harus menunggu penyelidikan oleh tim puslabfor Polda Bali. Namun, dari keterangan saksi, saat itu terdengar suara alarm lantai II dan ketika dicek api sudah membakar ruangan valas.

Deddy mengungkapkan dari keterangan salah seorang staf diketahui gedung itu rencananya akan difungsikan sebagai kantor cabang pembantu. Adapun operasional Bank BCA Cabang utama  akan pindah ke Sunset Road.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Feri Kristianto
Editor : Nancy Junita

Topik

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper