Kabar24.com, JAKARTA - Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany akan menunggu hasil islah kedua kubu Partai Golongan Karya sebelum mencalonkan diri dalam pemilihan kepala daerah serentak 2015.
Kader Partai Beringin itu berharap kendaraan politiknya bisa ikut serta dalam Pilkada serentak 2015 melalui mekanisme islah yang kini masih dalam proses finalisasi.
“Kita tunggu hasil islah ini. Harapannya tentu bahwa Partai Golkar bisa ikut dalam Pilkada 269 daerah, sembilan provinsi, 34 kota, dan juga sisanya Kabupaten. Kita tunggu lah,” ujarnya di Kantor Wakil Presiden, Jumat (19/6/2015).
Airin meyakini seluruh anggota pengurus partai memiliki komitmen yang sama agar Golkar bisa berpartisipasi dalam Pilkada.
“Tentunya saya punya keyakinan semua bisa duduk bersama menyelesaikan dan mencari solusi,” tegasnya.
Pada Jumat, tim gabungan islah Golkar akan menggelar pertemuan untuk menindaklanjuti pembicaraan islah terbatas demi menyukseskan Pilkada.
Pertemuan akan membahas petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis bagi kader yang akan mencalonkan diri dalam Pilkada serentak 2015.