Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

John Kerry Kecelakaan, Dievakuasi dengan Heli ke Rumah Sakit

Menlu AS John Kerry diterbangkan ke rumah sakit Universitas Jenewa dengan helikopter setelah mengalami kecelakaan saat sedang bersepeda di dekat Scionzier, Pegunungan Alpen.

Kabar24.com, JAKARTA - Menlu AS John Kerry diterbangkan ke rumah sakit Universitas Jenewa dengan helikopter setelah mengalami kecelakaan saat sedang bersepeda di dekat Scionzier, Pegunungan Alpen.

Juru bicara Pentagon, John Kirby mengatakan bahwa Kerry (71), langsung ditangani oleh dokter di tempat kejadian, di kota kecil Scionzier, Prancis, atau sekitar 30 mil dari Jenewa, Swiss.

Ia menambahkan bahwa pada saat kecelakaan, Kerry dikawal dan didampingi oleh iring-iringan mobil lengkap dengan pasukan keamanan dan tim dokter.

Kirby juga mengungkapkan bahwa penyebab kecelakaan belum bisa dipastikan. Ia juga tidak menjelaskan tingkat keseriusan cedera.

Kirby hanya mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Kerry dalam kondisi yang stabil dan sedang ditangani di rumah sakit.

"Kerry dalam kondisi yang stabil walaupun ia mengalami cedera pada kakinya. Kecelakaan tersebut, tidak membuatnya kehilangan kesadaran," kata Kirby seperti dilansir Sky News pada 31 Mei 2015.

Sebelum kecelakaan itu, Kerry mengadakan pembicaraan di Jenewa pada hari Sabtu, 30 Mei 2015 untuk membantu mengamankan kesepakatan nuklir dengan Iran.

Dalam pertemuan tersebut, seorang negosiator senior Iran mengatakan pertemuan Kerry dengan Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif gagal menjembatani perbedaan antara Teheran dan kekuatan dunia.

Kerry dijadwalkan untuk terbang ke Madrid, Spanyol pada Minggu, 31 Mei 2015 ke Madrid dan pada Senin, 1 Juni 2015, ia akan ke Paris, Prancis untuk bertemu dengan sekutu AS dalam perang melawan ISIS sebelum kembali ke Washington pada Rabu, 3 Mei 2015.
Belum ada informasi terbaru terkait dengan perubahan jadwal pasca kecelakaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Redaksi
Editor : Yusran Yunus
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper