Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pekan Pertama 2015, Harga TBS Riau Naik

Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit Riau melanjutkan tren penguatannya pada pekan pertama 2015.

Bisnis.com, PEKANBARU--Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit Riau melanjutkan tren penguatannya pada pekan pertama 2015.

Berdasarkan putusan tim penetapan harga pembelian TBS Riau, pada periode 7-13 Januari 2015 harga kelapa sawit usia 10 tahun diputuskan menjadi Rp1.659,15 per kilogram. Harga tersebut lebih tinggi Rp11,72 per kilogram dibandingkan dengan periode sebelumnya yang senilai Rp1.647,43 per kilogram.

Zulher, Kepala Dinas Perkebunan Riau, mengatakan penaikan harga TBS Riau pada pekan pertama 2015 memberikan angin segar bagi industri kelapa sawit di provinsi tersebut. Peningkatan permintaan minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) di pasar global dipercaya akan menjaga harga TBS Riau sepanjang tahun ini.

"Kami tentu berharap harga TBS terus bertahan dan naik. Walaupun nantinya akan mengalami fluktuasi, harapan kami tetap di atas Rp1.500 per kilogram," katanya di Pekanbaru, Selasa (6/1).

Tim penetapan harga pembelian TBS Riau juga memutuskan harga kelapa sawit usia tiga tahun selama sepekan ke depan menjadi Rp1.187,39 per kilogram, dari yang sebelumnya Rp1.178,91 per kilogram.

Kelapa sawit berumur lima tahun senilai Rp1.419,44 per kilogram, usia delapan tahun Rp1.563,97 per kilogram. Kemudian kelapa sawit usia 23 tahun menjadi Rp1.535,40 per kilogram, dan usia 25 tahun Rp1.425,69 per kilogram.

Dalam menetapkan harga TBS tersebut tim menggunakan asumsi harga CPO senilai Rp7.526,95 per kilogram, dengan indeks K sebesar 87,92.

Sebelumnya, Zulher juga menyebut perkembangan industri hilir kelapa sawit di dalam negeri berhasil mendongkrak harga TBS kelapa sawit Riau sepanjang tahun lalu.

Saat ini, produk turunan kelapa sawit digunakan untuk sumber energi pembangkit listrik, campuran untuk biofuel, pakan ternak, dan industri mebel.

"Tingginya potensi yang dapat dikembangkan dari produk turunan perkebunan kelapa sawit, membuat kami optimistis harga TBS kelapa sawit pada 2015 akan lebih baik," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lili Sunardi
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper