Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Volume Sampah Terus Naik, Pemkot Batu Buka Layanan Pengaduan

Meningkatnya volume sampah sebesar 15% per tahun, membuat Pemerintah Kota (Pemkot) Batu, Jawa Timur, membuat Layanan Pengaduan Kebersihan.
Sampah menumpuk/Bisnis.com
Sampah menumpuk/Bisnis.com

Kabar24.com, BATU-Meningkatnya volume sampah sebesar 15% per tahun, membuat  Pemerintah Kota (Pemkot) Batu, Jawa Timur, membuat Layanan Pengaduan Kebersihan.

Kepala Bidang Kebersihan Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Batu, Arif  R. Adyasana, mengatakan meningkatnya sampah sewaktu musim libur membuat Pemkot Batu kualahan.

“Untuk mengantisipasi jangan sampai Batu sebagai kota wisata terlihat kotor, kami membuat Layanan Pengaduan Kebersihan. Masyarakat bisa langsung menyampaikan pengaduan melalui pin BB 5299B1F atau via telp/WA 089607147955,” kata Arif, Selasa (30/12/2014).

Menurutnya pertumbuhan sampah di kota Batu per tahun rata-rata sebesar 15%. Saat ini volume sampah mencapai 80 ton per hari. Jumlah itu berpotensi meningkat sekitar 10% per hari saat week end dan libur panjang.

Khusus libur panjang seperti liburan Natal dan Tahun Baru saat ini, kenaikan volume sampah mencapai 10% yakni sebanyak 7-10 ton per hari. Karena itu untuk mengantisipasi ruang publik kotor dari tumpukan sampah yang belum terangkut, masyarakat bisa mengadukan hal itu melalui Blackberry Messenger (BBM),  short massages service (SMS) dan whatsapp (WA) ke nomor tersebut.

Selain itu untuk meningkatkan pelayanan, pihaknya juga memberlakukan sistem piket. Pengangkutan sampah tidak hanya dilakukan pada pagi dan siang, namun juga malam hari.

“Pengangkutan sampah kami lakukan malam hari hingga pukul 23.00 guna mengantisipasi macetnya jalur menuju tempat pembuangan akhir (TPA) yang sering macet saat musim libur seperti saat ini,” jelas dia.

Pengangkutan sampah pada malam hari juga dilakukan untuk membersihkan  sampah di kawasan alun-alun menyusul banyaknya wisatawan yang masih kurang sadar akan kebersihan dengan membuat sampah sembarangan.

Pihaknya kerap menjumpai wisatawan yang membuang sampah seenaknya  baik saat jalan kaki maupun naik kendaraan. Sehingga petugas kebersihan juga di siagakan malam hari untuk membersihkan sampah di alun-alun maupun jalan utama di Batu.

“Saat ini jumlah petugas untuk menyapu  sebanyak 80 orang. Mereka itu  direkrut secara outsourcing,” tambah dia.

Sedangkan petugas pengangkut sampah sebanyak 25 orang. Sementara kendaraan operasional yang disiagakan sebanyak tujuh dumptruck dan tujuh truk amprol untuk menarik kontainer, serta empat sepeda dorkas.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper