Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Jokowi masih melakukan pemanggilan terhadap sejumlah nama ke Istana Presiden di antaranya Anies Baswedan (mantan Deputi Tim Transisi yang juga Rektor Universitas Paramadina) serta Politisi PDIP Yasona Laoly, pada Jumat (24/10/2014).
Tiidak diketahui apa isi pembicaraan mereka. Pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo, dia bilang berbicara soal sejumlah hal. "Pak Jokowi sih itu biasa santai penuh senyum. Kita beberapa hari tidak bertemu. Jadi kita ngobrol saja," kata Anies ketika ditanya reaksi Presiden atas sorotan berbagai pihak terkait penyusunan kabinet
Ketika ditanya apakah ada tawaran posisi di kabinet, Anies mengatakan belum ada hal itu. Ia juga menegaskan belum ada masalah bila hingga lima hari setelah pelantikan Presiden belum mengumumkan kabinet. "Presiden punya waktu 14 hari membentuk kabinet," katanya.
Mantan Deputi Tim Transisi Anies Baswedan mengatakan langkah Presiden Joko Widodo untuk mempersiapkan kabinet, termasuk meminta saran KPK harus dihormati sebagai upaya memulai pemerintahan yang bersih.
"Ini adalah langkah sejarah Indonesia akan lebih bersih jika orang-orang yang bekerja atas nama publik untuk kepentingan publik memang clear," kata Anies di Kompleks Istana Presiden Jakarta, Jumat (24/10/2014).
Ia meminta agar semua pihak memberikan kontribusi dan mendorong upaya menciptakan pemerintahan yang bersih. "Indonesia sedang bersih-bersih mari kita songsong era yang bersih itu. Menurut saya jangan berkeluh kesah, ini cara yang benar," tegasnya.
Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla, Jumat melakukan sejumlah aktivitas bersama di Kompleks Istana Presiden. Dari sejumlah informasi yang dikumpulkan Antara di Jakarta, Jumat, Wakil Presiden Jusuf Kalla tiba di Kompleks Istana Presiden pada Jumat pagi tak lama setelah Presiden Joko Widodo berkomunikasi dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping.
Presiden berkomunikasi dengan Xi Jinping di ruang kerja Presiden di Istana Merdeka sekitar pukul 10.30 WIB. Presiden dan Wakil Presiden kemudian bersama-sama menunaikan shalat jumat di Masjid Baiturrahman Kompleks Istana Presiden.
Usai shalat Jumat, keduanya kemudian kembali ke Istana Merdeka. Sekitar pukul 12.45 WIB mantan Ketua Tim Transisi Rini Soemarmo dan mantan deputi tim transisi Andi Widjojanto masuk ke dalam kompleks Istana Presiden.