Bisnis.com, JAKARTA-Sebanyak 6 peristiwa kecelakaan kendaraan pada hari ini, Senin (20/10/2014) di Jakarta dan darah sekitar yang berpotensi mengakibatkan lalu lintas semakin padat.
PT Jasa Marga melalui akun twitter @PTJASAMARGA pukul 17.15 WIB menjelaskan kecelakaan truk terjadi di tol Jagorawi ruas Sentul Km.32+400 arah Bogor mengakibatkan lalu lintas padat.
Kecelakaan truk yang terjadi sekitar pukul 16.15 WIB langsung ditangani petugas terkait dari Kepolisian dan Jasa Marga.
Sementara itu, kasus serupa melibatkan truk juga terjadi di Tambun Km.18 arah Cawang pada pukul 13.48 WIB, dan juga terjadi di tol Merak Km 91 arah Pelabuhan Merak melibatkan 2 mobil pada pukul 13.24 WIB.
Demikian halnya musibah kecelakaan kendaraan di jalan tol menimpa Toyota Avanza di ruas Kamal Km.27 arah Bandara Soekarno-Hatta pukul 13.11 WIB.
Selain itu Traffic Management Center Polda Metro Jaya, melalui twitter resminya menginformasikan pukul 15.44 WIB terjadi kecelakaan pikap masuk Kali Teluk Naga Tangerang dan tabrakan 2 kendaraan di depan Komplek Kopassus Cijantung.