Bisnis.com, JAKARTA --Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Gerindra, yang menjadi rival presiden terpilih Joko Widodo dalam Pemilihan Presiden akhirnya menepati janji untuk datang saat pelantikan Jokowi, Senin (20/10/2014).
Prabowo datang dengan sejumlah petinggi KMP lengkap dengan pengawalan ketat pada pukul 08.59 WIB atau 1 jam lebih awal dari jadwal pelantikan Jokowi. Dia masuk melalui pintu lobby Nusantara III dan langsung menuju ke ruangan Ketua DPR RI Setya Novanto.
Prabowo yang mengenakan jas warna hitam lengkap dengan peci dan dasi merah hanya memberikan senyum dan lambaian tangan ketika disapa oleh awak media.
Sebelumnya, Prabowo sempat meminta izin kepada Jokowi jika dirinya tidak bisa datang karena ada urusan di luar negeri. Namun, saat itu, Prabowo juga berjanji akan mengusahakan kehadirannya.