Bisnis.com, JAKARTA--Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh melakukan inspeksi mendadak (sidak) pelaksanaan ujian nasional jenjang SMP/MTs hari pertama di Kepulauan Seribu.
Sidak yang dipusatkan di Pulau Tidung dan Pulau Untung Jawa ini, dilakukan untuk memastikan siswa bisa memulai ujian dengan lancar.
Mendikbud yang didampingi Kepala Balitbang, Furqon, dan Ketua BSNP Edhy Tri Baskoro tiba di Pulau Tidung pukul 07.05 WIB, dan langsung menuju SMPN 241.
Saat tiba di SMPN 241, Mendikbud meninjau tiga ruang ujian. Ketiga ruangan tersebut ditempati oleh 54 siswa yang telah memasuki ruangan sejak pukul 07.00. Saat tiba di lokasi, para siswa baru mulai mengisi data diri sebelum mulai mengerjakan soal.
Mendikbud berpesan kepada pengawas sekolah untuk betul-betul mengawasi jalannya ujian.
"Awasi betul, kawal betul, dan jaga agar suasananya tetap baik dan tenang," tuturnya seperti dilansir laman Kemdikbud, Senin (5/5/2014)
Selain melihat siswa yang sedang ujian, Nuh juga memastikan siswa tidak membawa buku, catatan, telepon selular, atau barang lain yang dapat mengganggu jalannya ujian.
Dari laporan yang diterima Mendikbud, pengawas menyampaikan tidak ada laporan isu kebocoran pada UN hari pertama, dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia.
Usai sidak di SMPN 241, Mendikbud menuju MTs 26 di Pulau Tidung. Tidak jauh berbeda dengan SMP, pelaksanaan UN di MTs juga berjalan lancar.