Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Komunitas Film Cahya Pelita Mewadahi Kreatifitas Remaja

Akhir-akhir ini kalangan muda tidak hanya sekadar menikmati dan menonton film, tapi mulai merambah pada proses membuat sebuah film.
Film mampu menggali dan mewujudkan ide kreatif seseorang, untuk berbuat yang lebih baik. /bisnis.com
Film mampu menggali dan mewujudkan ide kreatif seseorang, untuk berbuat yang lebih baik. /bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Akhir-akhir ini kalangan muda tidak hanya sekadar menikmati dan menonton film, tapi mulai merambah pada proses membuat sebuah film.

Tak heran kalau kini bermunculan berbagai komunitas yang mewadahi anak muda dan remaja untuk membuat film di negeri ini. Mereka mengasah dan bertukar ilmu tentang sinematografi.

Salah satu kelompok tersebut adalah Komunitas Cahya Pelita yang berbasis di Bandung. Komunitas yang didirikan oleh Tetet Cahyati ini, berupaya merangkul kalangan anak muda pecinta dan pegiat film.

Bahkan kini Komunitas Cahya Pelita berencana membuka cabang dan menggaet remaja di Depok dan Bekasi.

"Saya ingin membuat wadah anak-anak muda untuk bisa eksis dan kreatif di bidang yang mereka sukai, termasuk dan film dan sinematografi," kata Tetet, Selasa (18/3/14).

Dia menuturkan dalam komunitas yang didirikannya pada 2012 lalu itu, kini sudah berkumpul sebanyak 138 orang terdiri atas pelajar, mahasiswa, dan juga guru, serta pecinta film lainnya.

Menurut dia, kegiatan komunitas film ini beragam macam. Mulai dari mencari dan mengasah bakat dan talenta baru, melalui diskusi film, pelatihan penulisan skenario,  dan membuat film dokumenter tentang kebudayaan tadisional negeri ini, pembuatanm video klip.

"Kegiatan lainnya adalah mensosialisasikan dan mempromosikan film, terutama karya anak Indonesia. Kami juga bekerja sama dengan sejumlah pakar dan artis, termasuk dengan akademisi dari Institut Kesenian Jakarta," kata Tetet, yang merupakan putri pelukis Popo Iskandar ini.

Perempuan yang juga pelukis dan jago membatik ini, bersama putrinya Ilma Puspa Nusa selalu membuka diri dan membina Komunitas Cahya Pelita.

Bagi dia film mampu menggali dan mewujudkan ide kreatif seseorang, untuk berbuat yang lebih baik. "Fungsi film antara lain mendorong daya kreatif seseorang, terutama kalangan muda, dan bisa menjadi sarana yang positif," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rahmayulis Saleh
Editor : Fatkhul Maskur

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper