Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Headlines Koran: Strategi Menarik Devisa, Bank Siap Tebar Dividen

Isu rencana pemerintah menyiapkan lima langkah untuk menarik devisa dari Singapura menjadi sorotan utama berbagai media nasional hari ini, Kamis (27/2/2014) selain isu bank besar yang berniat membagikan dividen dari laba bersih tahun 2013 dan potensi Bursa Efek Indonesia (BEI) menjadi bursa terbesar di Asean.
Bursa Efek Indonesia /bisnis.com
Bursa Efek Indonesia /bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA—Isu rencana pemerintah menyiapkan lima langkah untuk menarik devisa dari Singapura menjadi sorotan utama berbagai media nasional hari ini, Kamis (27/2/2014) selain isu bank besar yang berniat membagikan dividen dari laba bersih 2013 dan potensi Bursa Efek Indonesia (BEI) menjadi bursa terbesar di Asean.

Berikut ini ringkasan berita-berita utama media Ibu Kota:

Strategi Menarik Devisa
Pemerintah menyiapkan lima cara untuk menarik devisa bernilai sedikitnya Rp1.500 triliun yang disimpan warga negara Indonesia di Singapura. Semua cara yang akan ditempuh pemerintah bakal mengedepankan insentif dan meminimalkan upaya paksa (KOMPAS).

Bank Bersiap Menebar Dividen
Sejumlah bank besar berniat membagikan dividen dari laba bersih  tahun 2013. Namun demikian secara umum, porsi pembagian dividen bank merosot dibandingkan tahun sebelumnya. Alasannya, bank ingin menggunakannya untuk memperkuat modal (KONTAN).

BEI Berpotensi No 1 Asean
Dengan jumlah penduduk terbesar dan PDB yang sudah mencapai US$900 miliar, terbesar di Asean, Bursa Efek Indonesia (BEI) berpotensi untuk menjadi bursa terbesar di Asean. Saat ini, kapitalisasi pasar BEI masih di bawah Singapura dan Malaysia. Namun, untuk menjadi yang terbesar, sejumlah langkah penting harus segera diambil oleh Otoritas Jasa Keuangan, BEI, dan pelaku pasar modal (INVESTOR DAILY).   


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper