Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KM Pemudi Tenggelam Pencarian 19 ABK Dihentikan Dua Hari Lagi

Bisnis.com, SURABAYA— Pencarian 19 anak buah kapal (ABK) KM Pemudi akan dihentikan Minggu (14/7/2013) meski tim pencari korban belum membuahkan hasil. Pelaksana Humas KM Pemudi menguraikan pencarian 19 ABK sesuai jadwal dilakukan tujuh hari

Bisnis.com, SURABAYA— Pencarian 19 anak buah kapal (ABK) KM Pemudi akan dihentikan Minggu (14/7/2013) meski tim pencari korban belum membuahkan hasil.

Pelaksana Humas KM Pemudi menguraikan pencarian 19 ABK sesuai jadwal dilakukan tujuh hari plus tiga sejak kapal memancarkan tanda bahaya.

"Jadi pencarian dilakukan sampai 14 Juli," jelasnya, Jumat (12/7/2013).

Kapal pengangkut kontainer KM Pemudi milik PT Salam Pasific Indonesia Lines (SPIL) yang dipimpin Kapten Jantje Victor Makahinda berangkat dari Tanjung Perak tujuan Nabire, Rabu (26/6/2013).

Selanjutnya kapal kontak terakhir Selasa (2/7/2013). Perusahaan lantas memerintahkan kapal lain dalam jalur yang sama untuk mencari Pemudi.

Dua hari berselang, Kamis (4/7/2013), Basarnas di Jakarta menangkap sinyal bahaya pada pukul 19:00 Wita sampai 23:47 Wita yang dipancarkan kapal dengan 21 awak itu.

Keesokan harinya, Basarnas menghubungi PT SPIL mulai dilakukan pencarian. Beruntung dua anak buah kapal ditemukan selamat tapi 19 lainnya, termasuk nahkoda belum diketahui keberadaannya.

Sejak tanggal itu sejumlah pesawat carter, lima kapal laut komersial, pesawat militer mencari di kawasan terakhir kapal memancarkan sinyal bahaya. "Sampai hari ini (12/7/2013) hasilnya masih nihil," tambah Heribertus.

Ditanya soal indentifikasi kerugian, klaim cargo dan kapal, ia belum bisa menguraikan secara detail. "Kalau itu kami masih belum bisa uraikan, masih diproses," tegasnya. (ltc)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper