BISNIS.COM, JAKARTA--Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD berencana langsung aktif mengajar setelah masa jabatannya berakhir pada April.
Mahfud mengatakan sudah memiliki jadwal mengajar pada April setelah mengakhiri jabatan sebagai hakim konstitusi berakhir pada 31 Maret.
"Yang pasti saya akan mengajar, sudah mulai mengatur jadwal mengajar bulan April, artinya mengajar normal," katanya di Kompleks Istana Negara, Jumat (22/3/2013).
Dia mengaku belum memutuskan tentang karier dalam dunia politik praktis meskipun ramai dibicarakan sebagai calon presiden dalam Pemilu 2014.
"Mungkin iya mungkin tidak tapi turun itu bukan berarti harus menjadi apa-apa, bisa berarti menjadi apa-apa, bisa juga mendukung orang melakukan sesuatu yang lebih baik," kata Mahfud.