Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MOBIL BARU: Peugeot ramaikan pasar city car

JAKARTA: PT Astra International Tbk-Peugeot Sales Operation, agen tunggal pemegang merek (ATPM) Peugeot, meramaikan pasar city car dengan merilis model terbaru New Peugeot 107.

JAKARTA: PT Astra International Tbk-Peugeot Sales Operation, agen tunggal pemegang merek (ATPM) Peugeot, meramaikan pasar city car dengan merilis model terbaru New Peugeot 107.

Produk tersebut merupakan pengembangan dari versi sebelumnya yakni 106 dan diklaim mewakili selera kaum muda perkotaan yang memiliki mobilitas tinggi dan ingin tampil trendi, dinamis dan sporty.

Di pasar domestik, city car (mobil kecil) ini harus siap bertarung ketat dengan para pesaing seperti Suzuki Splash, Kia Picanto, Hyundai i10, Chery QQ, Nissan March, Daihatsu Sirion, hingga Smart Fortwo.

CEO PT Astra International Tbk-Peugeot Sales Operation Constantinus Herlijoso mengatakan sejak peluncuran pertamanya, New Peugeot 107 telah diproduksi sebanyak 665.000 unit dan dipasarkan ke 48 negara.

Karena itu, lanjutnya, aspek persaingan telah diperhitungkan secara mendalam sebelum mobil ini dipasarkan di dalam negeri. “Produk-produk Peugeot adalah produk yang sangat spesifik dengan menyasar konsumen yang sangat istimewa. Kami tak gentar dengan persaingan,” tuturnya hari ini., 30 Mei 2012.

Dari sisi eksterior, jelasnya, produk ini didesain bonnet (bermoncong) terbaru, sedangkan bentuk kap mesin melengkung. Sementara itu, desain lampu depan berbentuk almond. “Bumper depan dilengkapi LED daytime light serta floating grill akan semakin modern dan sporty,” jelasnya.

Dari sisi dimensi, Peugeot 107 berdimensi 3.430 mm, lebar 1.630 mm dan tinggi 1.470 mm dan dikombinasikan dengan wheelbase 2.340 mm. Dia menjelaskan Peugeot 107 masih diimpor secara utuh (Completely Built Up/CBU) dari Perancis.

Adapun, transmisi produk baru ini memakai teknologi 2-tronic (manual dan otomatis) dengan mesin 998 cc. Tenaga yang dihasilkan diklaim dapat mencapai 68/6.000 rpm dengan torsi 93/3.600.

“Kami menargetkan produk ini dapat terjual sekitar 50 unit pada tahun ini. Jika pesanan membesar, kami akan tambah pasokan lagi. Kuota dari prinsipal tak dibatasi,” ujarnya.

Hingga 30 Mei, total penjualan seluruh model Peugeot mencapai di atas 130 unit, melonjak hingga 80% dibandingkan dengan penjualan pada periode yang sama 2011. “Penjualan kami masih relatif bagus,” katanya.(mmh)

 

Berita Terkait:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Heri Faisal

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper