BOGOR: Areal landasan helikopter atau helipad di puncak Salak I, kawasan Gunung Salak, Bogor, diperluas untuk mempercepat proses evakuasi jenazah korban kecelakaan pesawat Sukhoi Superjet 100.
"Kami saat ini tengah memperluas areal helipad yang ada di puncak Salak I untuk mempermudah dan mempercepat evakuasi korban melalui udara," kata Komandan Landasan Udara TNI AU Atang Sanjaya, Marsekal Pertama Tabri Santosa, Bogor, Senin 14 Mei 2012.
Dengan perluasan helipad ini, lebih dari satu helikopter dapat mendarat untuk mengevakuasi jenazah korban. "Kami berharap evakuasi korban bisa secepatnya selesai dan kami terus berusaha," katanya.Sementara, sebanyak 25 kantong jenazah telah dievakuasi ke Bandara Halim Perdanakusumah hingga Senin pagi. (Antara/ea)
>>> BACA JUGA :
+ Sinyal negatif di bursa Asia menguat
+ TRAGEDI SUKHOI: Citra Rusia yang nyaris runtuh
+ Bursa berjangka terkoreksi tipis di awal pekan