Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Rencana Pertemuan Megawati dengan Prabowo Subianto

Isu tentang rencana pertemuan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto sudah menggema sejak beberapa bulan terakhir.
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri berpidato dalam Pengumuman Bakal Calon Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah PDIP di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Senin (26/8/2024). Dok PDIP
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri berpidato dalam Pengumuman Bakal Calon Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah PDIP di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Senin (26/8/2024). Dok PDIP

Bisnis.com, JAKARTA - Isu tentang rencana pertemuan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto sudah menggema sejak beberapa bulan terakhir.

Meski demikian, dari pihak PDIP ataupun Prabowo belum ada yang menyebut kapan tanggal pasti pertemuan kedua tokoh tersebut.

Terbaru, Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Politik Puan Maharani kembali menegaskan jika Megawati dan Prabowo akan segera bertemu.

Puan juga tidak memberikan tanggal pasti, namun ia mengatakan bahwa pertemuan tersebut akan segara dilakukan.

"Pasti dalam waktu yang secepat-cepatnya. Insya Allah akan ada pertemuan," kata Puan seperti dilansir dari Antaranews.

Akan tetapi jika merujuk pada pernyataan terbaru Puan, ada kemungkinan pertemuan Megawati dan Prabowo dilakukan setelah Presiden Terpilih dilantik sebagai Presiden RI.

Sebagaimana diketahui, Prabowo Subianto sebagai Presiden Ke-8 Indonesia akan dilaksanakan pada 20 Oktober 2024 di DPR RI.

"Tanggalnya kan menunggu waktu yang tepat. Pelantikannya masih tanggal 22 Oktober," ujarnya.

Ketua DPR RI itu juga menjelaskan pertemuan Prabowo-Megawati untuk bersilaturahmi dan bersinergi membangun bangsa dan negara.

Selain itu, dia juga menepis isu Prabowo-Megawati akan bertemu usai pelantikan. "Kata siapa? Info dari mana?" tanya Puan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper