Teka-Teki Mundurnya Bos IKN, Kode Gaji hingga Isu Diminta Resign

Dua bulan menjelang rencana seremonial upacara bendera di Nusantara, dua pucuk pimpinan Otorita IKN mengundurkan diri. Tanda tanya besar menyelimuti publik.
Akbar Evandio, Alifian Asmaaysi, Surya Dua Artha Simanjuntak
Selasa, 4 Juni 2024 | 06:30

Bisnis.com, JAKARTA — Publik terus bertanya-tanya apa alasan mundurnya dua petinggi Badan Otorita Ibu Kota Negara (IKN), yang dari luar tampak mendadak padahal pembangunan masih terus berjalan. Berbagai isu menyeruak, dari soal sulitnya mendapatkan investor hingga kabar sengaja dimundurkan.

Kedua petinggi yang mundur dari jabatannya itu adalah Kepala Badan Otorita IKN Bambang Susantono dan Wakil Kepala Badan Otorita IKN Dhony Rahajoe. Pucuk pimpinan itu menyampaikan surat pengunduran diri dalam waktu yang hampir bersamaan, lalu diumumkan oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno pada Senin (3/6/2024).

Konten Premium Terbaru