Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

25 Tahun Meninggal, Tutut Soeharto Ungggah Foto Muda Ibu Tien

Lahir di Surakarta pada 23 Agustus 1923 dan memiliki nama lengkap Raden Ayu Siti Hartinah.
Ibu Tien Soehato./Twitter @TututSoeharto49
Ibu Tien Soehato./Twitter @TututSoeharto49

Bisnis.com, JAKARTA – Putri sulung dari Presiden RI kedua Soeharto, Tutut, mengenang 25 tahun kematian ibunya, Ibu Tien  pada hari ini, Rabu (28/4/2021).

Dia mengabarkan di akun Twitter @TututSoeharto49, bahwa Ibu Tien meninggal pada 28 April 1996 akibat serangan jantung.

Dia pun  memohon agar para sahabatnya mendoakan almarhum agar dalam ampunan Allah, dan dilapangkan kuburnya, serta diberi tempat terbaik di sisi Allah.

“Sahabat semua... 25 tahun yg lalu, tepatnya 28 April 1996, Ibu Tien wafat. Setelah terkena serangan jantung. Mohon doanya, agar Ibu Tien dalam ampunan Allah Swt, dilapangkan kuburnya dan diberi tempat terbaik di sisi Allah Swt,” cuitnya.

Bersamaan dengan itu, Tutut mengunggah foto Ibu Tien saat masih muda.

Ibu Tien atau yang lebih dikenal dengan Tien Soeharto lahir di Surakarta pada 23 Agustus 1923. Dia memiliki nama lengkap Raden Ayu Siti Hartinah dan merupakan istri Jenderal Besar Purnawirawan Soeharto.

Ibu Tien merupakan anak kedua pasangan KPH Soemoharjomo dan Raden Ayu Hatmanti Hatmohoedojo. Ia merupakan canggah Mangkunagara III dari garis ibu.

Pasangan ini memiliki 6 orang anak, yakni: Tutut Soeharto, Sigit Harjojudanto, Titiek Soeharto, Bambang Trihatmodjo, Tommy Soeharto, dan Siti Hutami Endang Adiningsih.

Ibu Tien dimakamkan di Astana Giribangun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper