Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menkes BGS Minta Dokter Bantu RS di Sulawesi Barat

Sulawesi Barat membutuhkan banyak dokter khususnya ahli ortopedi
Reruntuhan gempa d Majene, Sulawesi Barat. Personel PT PLN Sulselrabar memulihkan aliran listrik d sana segera setelah terjadi gempa berkekuatan 6,2 pada skala Richter, pada Jumat dini hari. /ANTARA
Reruntuhan gempa d Majene, Sulawesi Barat. Personel PT PLN Sulselrabar memulihkan aliran listrik d sana segera setelah terjadi gempa berkekuatan 6,2 pada skala Richter, pada Jumat dini hari. /ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (BGS) mengajak para dokter untuk ikut membantu menangani korban gempa di Sulawesi Barat.

Pernyataan itu disampaikan BGS pada saat kunjungan langsung ke lokasi gempa yakni di RSUD Sulawesi Barat, Sabtu (16/1/2021).

Menkes mengatakan RSUD Sulbar banyak mengalami kerusakan dipengaruhi oleh gempa sehingga banyak pasien yang harus dirawat di luar gedung.

"Namun, terlihat sudah ada tenda yang bagus dan teman-teman tenaga kesehatan dari Makassar juga sudah membantu, juga datang obat-obatan sudah lengkap agar beberapa tindakan operasi bisa dilakukan di sini," katanya dikutip melalui siaran pers, Minggu (17/1/2021).

Dia mengajak kepada para dokter di sekitar daerah tersebut untuk datang membantu. Saat ini banyak dibutuhkan dokter, terutama ahli ortopedi.

"Saya juga sudah menangkap, mendengarkan kebutuhan mereka apa saja. Mudah-mudahan bisa segera kita penuhi agar bisa melayani masyarakat di Mamuju ini dengan sebaik-baiknya," jelasnya.

Saat ini, Kementerian Kesehatan telah menurunkan tim ke lokasi dengan pesawat Hercules. Kemenkes juga mengirimkan 25 ambulans, empat tenda peralatan ortopedi, obat-obatan ortopedi, dan logistik kesehatan.

Logistik kesehatan yang terkirim ke lokasi bencana hingga saat ini adalah peralatan ortopedi, obat-obatan ortopedi, ratusan tenda, masker, dan alat pelindung diri bagi keluarga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nindya Aldila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper