Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Corona 20 Oktober: Kasus Positif Bertambah 3.602, Total 368.842

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat penambahan kasus positif pada Selasa (20/10/2020) sebanyak 3.602 kasus. Dengan demikian secara kumulatif kasus positif menjadi 368.842 kasus. 
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat penambahan kasus positif pada Selasa (20/10/2020) sebanyak 3.602 kasus. Dengan demikian secara kumulatif kasus positif menjadi 368.842 kasus. 

Pada Senin (19/10/2020), penambahan kasus positif tercatat sebanyak 3.373 kasus atau secara kumulatif sebanyak 365.240 kasus.

Sebelumnya, pada Minggu (18/10/2020) secara kumulatif kasus positif Covid -19 tercatat sebanyak 361.867. kasus sembuh 285.324, dan kasus meninggal 12.511 orang.

Sementara jumlah suspek tercatat sebanyak 159.715, sedangkan spesimen yang diperiksa sebanyak 36.378 sampel.

Pada Sabtu (17/10/2020) kasus positif sama persis jumlahnya dengan 16 Oktober 2020 yakni 4.301 kasus.

Kasus terbanyak masih ditempati DKI Jakarta dengan hari ini yaitu 974 orang sehingga secara kumulatif jumlah kasus di Ibu Kota menjadi 93.356 orang.

Posisi kedua ditempati Jawa Barat dengan 500 kasus sehingga totalnya menjadi 30.043 orang. Disusul Sumatera Barat dengan 450 kasus sehingga totalnya menjadi 10.700 orang.

Jawa Tengah yang sebelumnya menempati tiga besar kasus tertinggi, kini bertambah 416 kasus sehingga secara kumulatif totalnya 28.723 kasus.

Bila sebelumnya ada dua provinsi yang tidak memiliki penambahan kasus baru konfirmasi positif virus Corona, yaitu Sulawesi Tengah dan Papua, kini giliran Kepulauan Riau, Maluku Utara, dan Gorontalo yang nihil kasus.

Sementara itu, Satgas Penanganan Covid-19 melaporkan hanya ada tiga provinsi yang memiliki penambahan kasus baru di bawah 10 per hari ini, yaitu Kalimantan Utara (4), Sulawesi Barat (5), dan Nusa Tenggara Timur (2).

Atas peningkatan kasus positif sebanyak 4.301 kasus ini, angka kasus kumulatif di Indonesia pun menjadi 357.762 kasus. Adapun, kasus sembuh bertambah dari 3.883 orang ke 4.048 orang, sehingga angka kumulatif kesembuhan mencapai 281.592 orang.

Sementara itu, kasus meninggal akibat Covid-19 bertambah 84 orang atau jika ditotal mencapai 12.431 orang.

Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat jumlah spesimen yang diuji hingga Sabtu (17/10/2020) mencapai mencapai 4.019.958 spesimen.

Dari spesimen yang diperiksa tingkat positivity rate sudah turun ke angka 14,28 persen. Seluruh 34 provinsi saat ini tercatat sudah terdampak dan ada 500 kabupaten kota yang terdampak dari total 514 kabupaten/kota.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper