Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Corona 30 Juli: 5 Provinsi dengan Kasus Positif Terbanyak

Kasus konfirmasi positif Covid-19 hari ini didominasi 4 provinsi di Pulau Jawa, selain satu provinsi di Sulawesi.
Petugas mengambil sampel lendir saat Tes PCR di Rumah Sakit Nasional Diponegoro (RSND) Undip Semarang, Rabu (22/4/2020)./Istimewa
Petugas mengambil sampel lendir saat Tes PCR di Rumah Sakit Nasional Diponegoro (RSND) Undip Semarang, Rabu (22/4/2020)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Empat provinsi di Pulau Jawa dan satu provinsi di Pulau Sulawesi hari ini, Kamis (30/7/2020) mencatatkan kasus konfirmasi positif Covid-19 tertinggi di Indonesia.

Kelima provinsi itu adalah DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Sulawesi Selatan.

DKI Jakarta mencatatkan angka tertinggi 397 kasus sehingga secara kumulatif menjadi 20.969. Selain itu, DKI mencatatkan 189 kasus sembuh (kumulatif 12.803), dan 19 kasus meninggal (kumulatif 817).

Jawa Timur mencatatkan 288 kasus positif (kumulatif 21.772), 445 kasus sembuh (14.064), dan 14 kasus meninggal (1.677).

Jawa Tengah tercatat mengalami 161 kasus positifi (9.281), 377 kasus sembuh (5.139), dan 12 kasus meninggal (606).

Sementara, Jawa Barat melaporkan 147 kasus positif (6.461), 334 kasus sembuh (3.949), dan 2 kasus meninggal (210).

Sedangkan Sulawesi Selatan melaporkan 95 kasus positif (9.346), 49 kasus sembuh (6.373), dan 2 kasus meninggal (316).

Update Corona 30 Juli: 5 Provinsi dengan Kasus Positif Terbanyak

Berdasar tabel sebaran harian diketahui bahwa temuan kasus positif mengalami penurunan dibandingkan kemarin. Sebaliknya, kasus sembuh meningkat. Namun, angka kematian juga memperlihatkan peningkatan dibandingkan kemarin.

Update Corona 30 Juli: 5 Provinsi dengan Kasus Positif Terbanyak

Hari ini kasus konfirmasi positif tercatat sebanyak 1.904, sedangkan sehari sebelumnya kasus konfirmasi positif berada di angka 2.381.

Update Corona 30 Juli: 5 Provinsi dengan Kasus Positif Terbanyak

Kasus sembuh hari ini tercatat sebanyak 2.154 orang, melonjak dibandingkan kasus sembuh kemarin yang berada di angka 1.599.

Update Corona 30 Juli: 5 Provinsi dengan Kasus Positif Terbanyak

Sementara, kasus kematian hari ini tercatat di angka 83, bertambah 9 kasus dibandingkan kemarin yang tercatat di angka 74. 

Sebelumnya, pada Rabu (29/7/2020), lima provinsi di pulau Jawa, Sumatra, dan Sulawesi menyumbang angka kasus konfirmasi positif Covid-19 tertinggi.

Kelima provinsi itu adalah DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Sumatra Utara, dan Sulawesi Selatan.

DKI Jakarta melaporkan 577 kasus positif baru, selain 247 kasus sembuh, dan 14 kasus meninggal.

Jawa Timur melaporkan 359 kasus baru, serta 538 kasus sembuh, dan 33 kasus meninggal.

Jawa Tengah melaporkan 313 kasus baru, dan 277 kasus sembuh, serta 12 kasus meninggal.

Sementara itu, Sumatra Utara melaporkan 241 kasus baru, 31 kasus sembuh, dan 3 kasus meninggal.

Berikutnya, Sulawesi Selatan melaporkan 128 kasus baru, 40 kasus sembuh, dan 3 kasus meninggal.

Dua provinsi yang sempat menjadi perhatian pemerintah yakni Kalimantan Selatan dan Gorontalo mencatatkan kasus positif tertinggi keenam dan ketujuh.

Di Kalimantan Selatan tercatat ada 102 kasus baru, 71 kasus sembuh, 4 kasus meninggal. Sementara di Gorontalo tercatat ada 102 kasus baru, 11 kasus sembuh, dan 1 kasus meninggal.

Jubir Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito, Selasa, sempat menyebutkan peningkatan kasus di Gorontalo hingga melonjak 400 persen dalam sepekan.

Kalsel mendapat sorotan Presiden Jokowi pada awal Juni karena tingkat penularan Covid-19 yang masih tinggi.

Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan, hari ini Jumlah Spesimen yang diperiksa mencapai 30.261, untuk pertama kalinya melampaui target 30.000 spesimen.

Dari jumlah spesimen tersebut dihasilkan  2.381 kasus konfirmasi positif, 1.599 kasus sembuh, 74 kasus meninggal.

Secara akumulasi, hingga hari ini tercatat kasus konfirmasi positif mencapai 104.432, kasus sembuh 62.136, kasus meninggal 4.975.

Kasus positif tertinggi harian terjadi di DKI Jakarta yang melaporkan 577 kasus positif, 247 kasus sembuh, dan 14 kasus meninggal.

Sedangkan kasus sembuh tertinggi dicatatkan Jawa Timur dengan data 359 kasus positif, 538 kasus sembuh, dan 33 kasus meninggal.

Jawa Timur juga melaporkan angka kematian tertinggi harian, disusul DKI Jakarta.

Selasa dilaporkan sebanyak 13 provinsi dengan kasus baru kurang dari 10, termasuk 5 provinsi dengan penambahan kasus nol atau nihil.

Untuk mengetahui informasi detail terkait Covid-19, masyarakat bisa mengakses laman resmi covid19.go.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper