Bisnis.com, JAKARTA — Tepat setahun yang lalu, alias pada 24 Juli 2019, panggung politik Indonesia digemparkan oleh agenda pertemuan Prabowo Subianto dan Megawati Soekarnoputri.
Dihelat di kediaman Mega di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, acara itu dinilai khalayak sebagai gestur positif usai Gerindra dan PDI Perjuangan (PDIP) bertarung ketat di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.