Bisnis.com, JAKARTA - Juru Bicara Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyampaikan bahwa hingga hari ini telah dilakukan pemeriksaan terhadap lebih dari 19.500 spesimen untuk penanganan virus Corona.
"Pemeriksaan ini berbasis molekuler dengan menggunakan real time PCR," kata Yurianto dalam konferensi pers, Jumat (10/4/2020).
Lebih lanjut, dia menyatakan pihaknya juga telah melakukan pengadaan lebih dari 769.000 alat pelindung diri (APD). Hingga saat ini, telah dibagikan 698.650 APD sudah dibagikan ke seluruh Indonesia
"Kami sudah menerima laporan [kebutuhan APD] dari dinas provinsi dan dari gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 di tingkat provinsi," ujarnya.
Dia mengungkapkan bahwa hingga saat ini ada lebih dari 3.300 Rumah Sakit (RS) rujukan sudah ditunjuk dan telah beroperasi. RS rujukan itu juga didukung oleh banyak tenaga kesehatan baik dokter spesialis, umum, perawat, dan yang lainnya.
Sampai dengan saat ini sudah ada 18.000 relawan medis dan non-medis yang telah menyatakan kesiapannya untuk membantu menangani Covid-19 ini agar lebih terstruktur lagi.
"Kami juga bangga dengan adanya donasi dari seluruh pihak, bahkan seluruh dunia kepada gugus tugas ini agar bisa maksimal dalam menjalankan tugasnya. Sudah lebih dari Rp195 miliar yang diterima. Terima kasih amanah ini akan kita jaga sebaik-baiknya," ungkapnya.