Batasi Penyebaran Covid-19, Karantina atau Lockdown?

Filipina menolak menggunakan istilah lockdown dan memilih menggunakan istilah karantina wilayah untuk menghindari kepanikan masyarakat. Apapun pilihannya, pemerintah harus mempertimbangkan semua aspek.

Bisnis.com, JAKARTA — Negara-negara di dunia tengah bekerja keras mencegah penyebaran Covid-19 melalui berbagai strategi. Filipina, misalnya, menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang menerapkan karantina komunitas (quarantine community) untuk menekan wabah virus corona.

Keputusan tersebut disampaikan pertama kalinya oleh Presiden Filipina Rodrigo Duterte, Kamis (12/3/2020). Lalu, pemerintah memutuskan untuk memperluas karantina komunitas hingga ke Pulau Luzon selama satu bulan ke depan.

Konten Premium Terbaru