Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemindahan Ibu Kota : Presiden Jokowi Tetapkan Kutai Kartanegara dan Penajam Paser Utara

Pemilihan kedua kabupaten itu sudah melalui serangkaian kajian mendalam selama tiga tahun terakhir.
Progres pembangunan Jembatan Kutai Kartanegara (Kukar) dilihat dari kejauhan, Selasa (7/4/2015)/Bisnis-Muhamad Yamin
Progres pembangunan Jembatan Kutai Kartanegara (Kukar) dilihat dari kejauhan, Selasa (7/4/2015)/Bisnis-Muhamad Yamin

Bisnis.com, JAKARTA — Presiden Joko Widodo akhirnya memutuskan lokasi ibu kota negara berada di Kabupaten Penajam Pasar utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara di Provinsi Kalimantan Timur.

Hal tersebut dikemukakannya ketika memberikan keterangan resmi terkait pemindahan ibu kota di Istana Negara, Senin (26/8/2019).

Menurutnya, pemilihan kedua kabupaten itu sudah melalui serangkaian kajian mendalam selama tiga tahun terakhir.

"Hasil kajian itu menyimpulkan lokasi ibu kota baru yang ideal adalah di sebagian Kabupaten Penajam Pasar Utara dan sebagian di Kabupaten Kutai Kartanegara di Kaltim," katanya.

Hingga saat ini, Jokowi mengemukakan pemerintah sudah memiliki lahan seluas 180.000 hektar di kedua kabupaten ini.

Lebih lanjut, total kebutuhan biaya untuk pemindahan ibu kota dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur mencapai Rp466 triliun.

Adapun, sekitar 19% di antaranya akan diambil dari APBN dan sisanya berasal dari Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha, serta investasi langsung swasta dan BUMN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper